Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Polisi Sebut Rico Valentino Telah Laporkan Dugaan Penganiayaan terhadap Dirinya
25 April 2022 13:01 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Polisi benarkan adanya dugaan penganiayaan terhadap Rico Valentino . Kabar tentang adanya dugaan tersebut bermula dari unggahan Instagram istri Putra Siregar , Septia Yetri Opani, baru-baru ini. Dalam sejumlah foto yang diunggah Septi, Rico terlihat dalam kondisi babak belur.
ADVERTISEMENT
"Waktu kejadian Riconya langsung dilarikan ke rumah sakit dan buat laporan tanggal 2 Maret sebagai korban," tulis Septia Yetri Opani dalam kolom caption unggahan itu.
Apa yang ditulis Septia Yetri Opani tersebut, bahwa Rico Valentino juga melapor ke polisi, benar adanya. Hal itu telah dikonfirmasi oleh pihak kepolisian.
"Sudah dilaporkan ke kami dan sudah kami proses dua-duanya (kejadiannya)," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Budhi Herdi Susianto kepada kumparan, Senin (25/4).
Kombes Pol Budhi Herdi Susianto menekankan, memang ada dua kejadian yang dialami Rico Valentino. Ia juga tak membantah adanya dugaan penganiayaan terhadap Rico.
"Jadi, ada 2 TKP kejadian. Yang pertama di dalam kafe sebagaimana yang sudah ditentukan tersangkanya (RV dan PS) dan yang kedua setelah kejadian di dalam kafe, lokasi di luar kafe," tuturnya.
Hanya saja, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto belum menjelaskan siapa yang menjadi terlapor dalam dugaan tindak penganiayaan terhadap Rico Valentino.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, mengilas balik, Putra Siregar dan Rico Valentino diduga melakukan pengeroyokan ke pria bernama Nur Alamsyah, warga Jakarta Selatan, di kafe di daerah Senopati, Jakarta Selatan.
Insiden yang terjadi pada 2 Maret itu pun diduga dipicu oleh tangisan Chandrika Chika yang kebetulan juga ada di sana. Tangisan itu disebut-sebut disalahpahami oleh Rico Valentino yang, menurut Chika, dalam pengaruh alkohol dan kemudian hilang kontrol.
Kini, Rico Valentino dan Putra Siregar telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus yang berawal dari laporan Nur Alamsyah sebagai korban. Chandrika Chika pun sudah menjalani pemeriksaan sebagai saksi.