Poppy Bunga Cerita Serunya Mengurus Bayi Bersama Anak Pertamanya

18 Agustus 2018 10:05 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Poppy Bunga, M Fattah Riphat, dan M Arkandra Malik (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Poppy Bunga, M Fattah Riphat, dan M Arkandra Malik (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
ADVERTISEMENT
Pasangan suami-istri M Fattah Riphat dan Poppy Bunga baru saja dikaruniai anak kedua yang diberi nama Muhammad Arkandra Malik Riphat. Anak berjenis kelamin laki-laki itu lahir pada 17 Juli lalu.
ADVERTISEMENT
“Arkan tuh sudah mulai ngerti, misalnya jam 07.00 sampai 10.00 (malam) dia rewel. Nanti setelah jam 10.00, dia sudah kayak tidur sampai pagi,” ujar Poppy saat ditemui di kawasan Meruya, Jakarta Barat, Jumat (17/8).
Perempuan kelahiran Jakarta itu mengungkapkan sang buah hati hanya bangun setiap 3 jam sekali untuk menyusu, setelah itu dia langsung tidur kembali. Dia pun merasa senang ketika bisa mengurus seorang bayi lagi.
“Karena sudah 4 tahun juga enggak ngurus bayi. Jadi, kangen momen-momen bisa ngurusin anak bayi. Pas sekarang punya anak, cowok pula, pertama kan cewek, jadi seninya beda, lebih seru,” ucap Poppy.
Setelah menikah pada 21 Desember 2013, Poppy dan Fattah dikaruniai anak pertama berjenis kelamin perempuan yang diberi nama Khanza Aliyah Riphat. Putrinya itu lahir pada 8 Juni 2014.
Poppy Bunga, M Fattah Riphat, dan M Arkandra Malik (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Poppy Bunga, M Fattah Riphat, dan M Arkandra Malik (Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan)
Alih-alih merasa cemburu pada adiknya, Fattah mengatakan bahwa Khanza menyayangi sang adik. Sebab, sejak Arkan masih ada di dalam kandungan, keduanya kerap memberi tahu anak sulungnya itu akan memiliki seorang adik.
ADVERTISEMENT
“Karena dari (Poppy) hamil itu benar-benar kita kasih tahu, 'Khanza mau punya adik, Khanza jadi kakak yang baik, kakak yang dewasa, jagain adiknya’. Jadi, dia juga malah excited nunggu adiknya lahir. Dia malah senang, pulang sekolah mau cium adik,” tutur Fattah di lokasi yang sama.
“Kalau kita quality time, dia nanya ‘Arkan ikut enggak?’. Apa-apa adik, karena kita terus mengutamakan Khanza. Khanza lebih mengerti, apa-apa harus utamain dia,” sambungnya.
Selain itu, Khanza juga ikut membantu orang tuanya dalam mengurus Arkan. “Kalau adiknya lagi pup, langsung ambil minyak telon, kapas, minta bibi minta air, dia senang. Enggak ada kerepotan sama sekali ngurus 2 anak sejauh ini,” kata Poppy.
Poppy Bunga di RS. Meilia, Depok, Jawa Barat, Jumat (20/7). (Foto: Adinda Githa Murti Sari Dewi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Poppy Bunga di RS. Meilia, Depok, Jawa Barat, Jumat (20/7). (Foto: Adinda Githa Murti Sari Dewi/kumparan)
Sebelumnya, pemeran sinetron ‘Cinta Kirana’ itu sempat merasa khawatir bahwa Khanza akan menjadi rewel setelah anak kedua mereka lahir. Untungnya, kekhawatiran Poppy itu tidak terwujud
ADVERTISEMENT
“Sebenarnya, itu ketakutan aku sebelum bayi kedua lahir, tapi kita ke Khanzanya prepare-nya cukup bagus, matang. Alhamdulillah sekarang (Khanza) sudah benar-benar ngerti sih,” beber Poppy.
Lantas, apakah mereka akan menambah momongan lagi?
“Saya sih cukup saja dikasih Allah. Kalau target, enggak ada target gimana-gimana. Dikasih alhamdulillah, enggak dikasih juga alhamdulillah. Enggak minta muluk-muluk, ini saja rezekinya sudah luar biasa. Saya yakin sumber rezeki ini dari anak sama istri,” pungkas Fattah.