'Praying', Lagu Kebangkitan Kesha dan Sindirannya untuk Dr. Luke

10 Juli 2017 11:59 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
zoom-in-whitePerbesar
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
ADVERTISEMENT
Am I dead? Or is this one of those dreams? Those horrible dreams that seem like they last forever? If I am alive, why? If there is a God or whatever, something, somewhere, why have I been abandoned by everyone and everything I've ever known? I've ever loved? Stranded. What is the lesson? What is the point? God, give me a sign, or I have to give up. I can't do this anymore. Please just let me die, being alive hurts too much.
ADVERTISEMENT
Lima tahun tak merilis album dan lagu baru, Kesha Rose Sebert akhirnya meluncurkan single terbarunya yang berjudul 'Praying'. Lagu tersebut adalah single utama dari album terbaru sekaligus ketiganya yang akan rilis Agustus mendatang.
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
zoom-in-whitePerbesar
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
'Praying' adalah lagu yang ditulis sendiri oleh Kesha, Ben Abraham, dan Ryan Lewis. Lagu pop piano ballad ini kelihatannya ditujukan untuk seseorang, siapa lagi kalau bukan Dr. Luke, pria yang terlibat kasus pengadilan dengannya.
Untuk mengingatkan, wanita yang sempat masuk rehabilitasi narkoba di tahun 2014 ini menggugat Dr. Luke yang juga berprofesi sebagai produsernya atas tuduhan penyerangan seksual yang melibatkan tindakan fisik, pelecehan seksual, pelecehan emosional, dan pelanggaran praktik bisnis yang telah terjadi selama 10 tahun bekerja sama.
ADVERTISEMENT
Tuntutan hukum tersebut berlangsung sekitar setahun sebelum Kesha meminta untuk dibebaskan dari Kemosabe Records. Pada 19 Februari 2016, Hakim Agung New York Shirley Kornreich memutuskan untuk menolak permintaan Kesha. Pada 6 April 2016, Hakim Shirley Kornreich menolak semua klaim Kesha terhadap Dr Luke.
Kesha ingin membubarkan kontraknya dengan Dr. Luke. Sebagai akibat dari tuntutan tersebut, pada awal tahun ini, Kesha mengklaim bahwa kemitraannya dengan pria bernama asli Lukasz Sebastian Gottwald tersebut mencegahnya untuk merilis musiknya yang baru. Namun, dilansir Billboard, album 'Rainbow' dirilis atas persetujuan Dr. Luke melalui Kemosabe Records, label kerja sama Dr. Luke dengan Sony.
Well, you almost had me fooled, Told me that I was nothing without you, Oh, but after everything you've done, I can thank you for how strong I have become
ADVERTISEMENT
'Cause you brought the flames and you put me through hell, I had to learn how to fight for myself, And we both know all the truth I could tell, I'll just say this is I wish you farewell,
Setelah kamu membaca lirik di atas, mungkin kamu mengerti kenapa lagu bernuansa gospel ini ditujukan untuk Dr. Luke.
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
zoom-in-whitePerbesar
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
Wanita berusia 30 tahun ini benar-benar mencurahkan isi hatinya di lagu 'Praying'. Alih-alih menghajar Dr. Luke dengan sumpah serapah, Kesha melakukan hal sebaliknya; menanggapinya dengan cara yang lebih dewasa.
I'm proud of who I am, No more monsters, I can breathe again, And you said that I was done, Well, you were wrong and now the best is yet to come, 'Cause I can make it on my own, And I don't need you, I found a strength I've never known, I'll bring thunder, I'll bring rain, When I'm finished, they won't even know your name.
ADVERTISEMENT
Kesha--secara eksplisit--ingin menyampaikan bahwa ia mampu berdiri dengan kedua kakinya sendiri. Ia bangga bisa melewati dan menyelesaikan berbagai macam masalah yang menerpanya. Dan pelantun 'Die Young' itu membuktikan bahwa ia bisa kembali bersinar.
Oh, sometimes, I pray for you at night, Someday, maybe you'll see the light, Oh, some say, in life, you're gonna get what you give, But some things only God can forgive
I hope you're somewhere prayin', prayin', I hope your soul is changin', changin', I hope you find your peace, Falling on your knees, payin'.
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
zoom-in-whitePerbesar
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
"Lagu ini bercerita tentang perjalananku menemukan kedamaian. Faktanya, aku tidak bisa mengontrol semua hal. Mencoba untuk mengontrol semuanya akan membunuhku. Lagu ini bercerita tentang belajar untuk melepaskan dan menyadari bahwa alam semestalah yang mengendalikan nasibku, bukan aku," ungkapnya pada sebuah surat yang dipublikasikan di laman resmi Lena Dunham.
ADVERTISEMENT
"Kita mendapatkan kekuatan besar dari saat-saat paling gelap dalam hidup kita. Ada begitu banyak hari dan bulan ketika aku merasa tidak ingin bangun dari tempat tidur. Aku menghabiskan sepanjang hari untuk tidur, dan ketika aku tertidur, aku mengalami teror mengerikan di malam hari yang membuatku menangis dan menjerit melalui kegelapan."
"Aku tidak pernah merasa damai, siang atau malam. Tapi aku menyeret diriku dari tempat tidur dan membawa emosiku ke studio. Aku membuat seni dari emosiku. Dan aku tidak pernah merasa lebih bahagia dengan pekerjaanku ini."
"Lagu 'Praying' aku tulis ketika matahari mulai mengintip melalui awan badai yang paling gelap, menciptakan pelangi yang paling indah. Begitu kamu sadar bahwa kamu sebenarnya akan baik-baik saja, kamu ingin menyebarkan cinta dan kesembuhan. Jika kamu merasa seseorang telah menganiaya dirimu, singkirkan kebencian itu, karena itu akan menciptakan lebih banyak pikiran negatif."
ADVERTISEMENT
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
zoom-in-whitePerbesar
Video klip terbaru Kesha, 'Praying' (Foto: YouTube/keshaVEVO )
"Satu hal yang membuatku lega adalah, mendoakan orang-orang itu. Amarah tidak akan berbuat apa-apa selain meningkatkan stres dan kecemasan. Dan kebencian adalah bahan bakar untuk menumbuhkan virus. Jangan biarkan siapa pun mencuri kebahagiaanmu!"
"Aku harap lagu ini sampai pada orang-orang yang tengah bejuang, agar mereka tahu bahwa seburuk apapun masalahmu, kamu akan melewatinya. Jika kamu memiliki cinta dan kebenaran di sisimu, kamu tidak akan pernah kalah. Jangan menyerah pada diri sendiri," tulis Kesha dengan mantap.
kumparan (kumparan.com) setuju dengan Kesha. Lagu ini adalah awal kebangkitan Kesha di industri hiburan. Kami juga setuju dengan Billboard bahwa video klip lagu ini mengingatkan pada video klip Madonna yang berjudul 'Like a Prayer' lengkap dengan simbol-simbol religiusnya. You go, girl.
ADVERTISEMENT