Rahasia Sukses Dipha Barus: Rajin Belajar dari YouTube

7 Juli 2020 11:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
DJ Dipha Baru saat berkunjung ke kantor kumparan, Rabu (4/9). Foto: Melly Meiliani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
DJ Dipha Baru saat berkunjung ke kantor kumparan, Rabu (4/9). Foto: Melly Meiliani/kumparan
ADVERTISEMENT
Dipha Barus adalah DJ sekaligus produser EDM Indonesia yang saat ini sudah dikenal luas oleh banyak orang di seluruh dunia. Ia bahkan kini bernaung di label Ultra Records yang berbasis di Amerika Serikat.
ADVERTISEMENT
Namun, banyak yang tidak mengetahui, apa rahasia Dipha hingga bisa menjadi produser yang sukses. Jika kamu mengira Dipha bisa menjadi hebat, karena menjadi murid dari sekolah musik bergengsi, berarti kamu salah.
DJ Dipha Baru saat berkunjung ke kantor kumparan, Rabu (4/9). Foto: Melly Meiliani/kumparan
"Gue enggak pernah sekolah formal untuk menjadi produser, gue cuman ikutin tutorial dari hal semudah 'cara memasukkan audio ke workstation' hingga yang lebih kompleks," ungkap Dipha dalam siaran pers yang kumparan terima, Selasa (7/7).
"Gue memilih untuk ngulik semuanya dari beragam tutorial di YouTube karena tutorial yang ada cukup mudah dimengerti dan sesuai sama minat gue. Seiring berkembangnya karier gue pun, semua teknik yang gue punya, gue pelajari dari YouTube," sambungnya.
DJ Dipha Baru saat berkunjung ke kantor kumparan, Rabu (4/9). Foto: Melly Meiliani/kumparan
Bahkan, saat sudah menjadi sangat terkenal seperti sekarang, Dipha Barus tetap tidak pernah berhenti belajar dari YouTube. Menurutnya, belajar adalah hal baik yang bisa dilakukan untuk mempertajam kemampuan dan bakat.
ADVERTISEMENT
"Setiap pagi, gue selalu menyempatkan diri untuk belajar sesuatu hal baru di YouTube. Mulai dari teknik mixing, ulasan musik dari kreator atau kanal YouTube di luar negeri seperti ‘The Needle Drop’ oleh Anthony Fantano, Kenny Beats, hingga beberapa fenomena ilmiah yang lumayan menarik buat gue," tuturnya.
DJ Dipha Baru saat berkunjung ke kantor kumparan, Rabu (4/9). Foto: Melly Meiliani/kumparan
Karena merasa banyak terbantu oleh Youtube, Dipha Barus terinspirasi untuk semakin giat membuat konten di kanal YouTube. Ia juga siap untuk memperluas ketersediaan konten edukasi musik yang modern, mudah ditangkap, dan sesuai dengan minat masyarakat.
"Gue selalu ingin menghasilkan suatu karya yang jujur dari diri gue yang semoga bisa menghibur banyak orang di luar sana yang merasakan keresahan yang sama, juga mengerti pesan yang ingin disampaikan. kata Dipha.
ADVERTISEMENT
Untuk saat ini, Dipha Barus masih sibuk mempersiapkan karya terbaru bersama Ultra Records. Karya baru itu akan bisa dinikmati oleh para penggemar pada pada awal Agustus mendatang.