Ramadhan #dirumahaja, Vebby Palwinta Targetkan Khatam Al-Quran dalam 30 Hari

23 April 2020 11:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vebby Palwinta Foto: Instagram @vebbypalwinta
zoom-in-whitePerbesar
Vebby Palwinta Foto: Instagram @vebbypalwinta
ADVERTISEMENT
Ramadhan menjadi bulan yang ditunggu-tunggu oleh umat Muslim di seluruh dunia, termasuk oleh aktris Vebby Palwinta.
ADVERTISEMENT
Sama seperti Ramadhan sebelumnya, Vebby selalu memaknai bulan Ramadhan ini sebagai bulan yang suci dan penuh berkah.
"Umat bisa punya peluang untuk menjalankan ibadah dan dapat pahala, kayak salat tarawih, kita berpuasa, ada hal-hal wajib yang harus dikerjakan kan, gitu. Ibaratnya tuh momen lah, momen setahun sekali," kata Vebby Palwinta kepada kumparan via telepon, Selasa (21/4).
Hanya saja, Ramadhan tahun ini terasa begitu berbeda dan spesial bagi Vebby. Sebab, perempuan berusia 23 tahun ini sudah resmi menyandang status sebagai istri Razi Bawazier.
Razi Bawazier dan Vebby Palwinta. Foto: Instagram @vebbypalwinta.
Keduanya melangsungkan akad nikah di KUA Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, pada 18 April lalu. Vebby pun seolah tak sabar untuk bisa menjalani ibadah di bulan Ramadhan bersama suami tercinta.
ADVERTISEMENT
"MasyaAllah senang banget. Kemarin tuh (sebelum menikah) sempat kepikiran, di sini siapa yang imamin untuk tarawihnya. Karena kan ada regulasi salat tarawih di rumah," ujar pemain film Cahaya Cinta Pesantren itu.
"Alhamdulilah, sekarang juga tinggalnya di rumah mama dulu sementara. Jadi, ya, senang masih bisa salat tarawih bareng, berjamaah gitu," lanjutnya.
Ya, di tengah pandemi corona saat ini, Pemerintah memang mengimbau untuk melakukan segala aktivitas #dirumahsaja termasuk beribadah. Semua semata-mata untuk memotong mata rantai penyebaran virus corona.
Vebby Palwinta. Foto: Instagram/@vebbypalwinta
Karena harus beribadah di rumah, Vebby pun mempersiapkan semuanya dengan baik, termasuk tempat untuk salat tarawih di rumah.
Satu hal yang paling disyukuri oleh finalis Mamamia Show 2010 ini adalah bisa melaksanakan salat tarawih di rumah secara penuh selama bulan Ramadhan.
ADVERTISEMENT
"Kan sebelumnya tarawih itu selalu kepentok sama kerjaan. Kadang jadi enggak bisa full 30 hari. Sekarang karena lockdown kayak gini berarti kan kita bisa menunaikan setiap hari di rumah. Semoga bisa full gitu tarawihnya," katanya.
Vebby Palwinta dan Razi Bawazier Foto: Instagram/razibawazier
Selain itu, untuk menyambut bulan Ramadhan yang tinggal menghitung hari, Vebby Palwinta juga sudah mulai menyiapkan target untuk dirinya dan adik-adiknya selama bulan Ramadhan.
"Untuk adik-adik aku, mereka punya PR kayak hafalan gitu dan segala macam. Lebih kayak apa nih yang nanti mau dicapai targetnya. Kalau aku, harus khatam Al quran dalam 30 hari pastinya. Insyaallah. Semoga puasanya juga lancar dan enggak ada hambatan," kata pemain sinetron Roman Picisan: The Series ini.

Berharap Bisa Salat Ied Bareng Suami.

Dalam kesempatan yang sama, Vebby Palwinta mengungkapkan kebahagiaan bisa menjalani Ramadhan pertamanya bersama Razi Bawazier.
ADVERTISEMENT
"Alhamdulillah dilancarin semua pernikahan aku kemarin. Ya senang sih sekarang udah punya keluarga sendiri," ungkap Vebby.
Sebagai seorang istri, Vebby juga tak sabar menantikan momen untuk berbuka puasa bareng suami dan menyediakan makanan favoritnya untuk keluarga.
"Bisa buka puasa bareng terus kita bikin makanan. Menu-menu (berbuka) tiap harinya beda-beda, kayak kolak, cendil, gorengan, kurma. Lebih kayak gitu sih yang aku suka," bebernya.
"Terus tarawih bareng. Kalau zaman dulu kan sama teman-teman jadi seru, sekarang kan enggak lagi," tambahnya.
Meski saat ini bulan Ramadhan tiba di tengah kondisi Tanah Air yang sedang dilanda wabah corona, Vebby Palwinta masih bisa mengucap syukur.
Ia mencoba untuk tetap memetik hikmah di balik pandemi corona yang menyebar di seluruh belahan dunia termasuk Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Karena lockdown, intensitas kita ketemu keluarga jadi lebih full. Bulan Ramadhan sebelum-sebelumnya, kan intensitas berkurang karena aku kerja juga. Kalau sekarang kan pure di rumah aja, jadi dari buka sampai sahur, intimate sama keluarga gitu," bebernya.
Vebby sendiri sebenarnya masih berharap supaya pandemi ini bisa segera berlalu, sehingga ia bersama Razi bisa salat Ied bersama-sama di Hari Raya Idul Fitri nanti.
"Cuma ya qadarullah seperti ini, penginnya juga kita salat Ied bareng. Apalagi ada personel baru di keluarga aku," tandasnya.