Rekomendasi 5 Serial Netflix yang Tayang Bulan Desember

29 November 2021 22:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rekomendasi serial Netflix yang tayang bulan Desember. Foto: Netflix.
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi serial Netflix yang tayang bulan Desember. Foto: Netflix.
ADVERTISEMENT
Memasuki bulan Desember, Netflix akan kembali menghadirkan berbagai serial menarik.
ADVERTISEMENT
Sebagian besar yang hadir pada Desember adalah kelanjutan dari serial-serial yang sudah populer. Namun, ada pula musim pertama dari serial yang mungkin bisa jadi jagoan baru Netflix.
Berikut adalah rekomendasi serial yang akan tayang di Netflix pada Desember 2021.

Rekomendasi Serial Netflix

1. Lost In Space
Lost In Space 2. Foto: Netflix
Ini merupakan serial yang pertama kali mengudara pada 2018. Di akhir tahun 2021, Netflix siap menghadirkan musim ketiganya.
Lost in Space merupakan serial adaptasi dari novel The Swiss Family Robinson. Kisahnya berpusat pada keluarga Robinson yang tergabung dalam proyek ekspansi demi menyelamatkan manusia saat Bumi mulai hancur.
Masalah mulai muncul ketika pesawat yang keluarga Robinson tumpangi mengalami kerusakan. Mereka pun terdampar di sebuah planet dan harus berjuang untuk bisa bertahan hidup.
ADVERTISEMENT
2. Money Heist
Adegan Serial Money Heist. Foto: Netflix
Tahun ini, serial Money Heist akan mengakhiri serialnya di part ke-5. Lima episode pertama dari Money Heist part 5 sudah rilis sejak pertengahan tahun ini.
Pada 3 Desember, lima episode terakhir Money Heist part 5 siap dirilis. Jadi, jangan lewatkan apa aksi The Professor dan kawanannya dalam perampokan bank yang menegangkan dan penuh drama.
3. Our Beloved Summer
Our Beloved Summer. Foto: IMDb.
Serial ini siap menjadi sajian drama Korea terbaru yang kemungkinan akan populer di Netflix. Kisahnya berpusat pada tokoh Choi Woong (Choi Woo-shik) dan Kook Yeon-soo (Kim Da-mi).
Choi Woong dan Kook Yeon-soo adalah sepasang mantan kekasih yang sudah berjanji tak akan bertemu lagi. Namun, video dokumenter yang keduanya buat 10 tahun lalu viral dan mereka terpaksa kembali bertemu.
ADVERTISEMENT
Serial ini siap tayang pada 6 Desember mendatang. Netflix pun akan merilis semua episode secara bertahap per minggu.
4. The Witcher
The Witcher. Foto: Netflix
Diadaptasi dari game dan novel, The Witcher menjadi salah satu serial petualangan laga terbaik dari Netflix. Musim keduanya siap tayang pada 17 Desember mendatang.
Rencananya, akan ada delapan episode di musim kedua The Witcher. Serial ini masih akan dibintangi oleh Henry Cavill, Freya Allan, dan Eamon Farren.
5. The Silent Sea
The Silent Sea. Foto: Netflix
Rilis pada 24 Desember 2021, The Silent Sea menambah serial laga sci-fi dari Korea Selatan di Netflix. Serial ini akan dibintangi oleh Gong Yoo, Bae Doona, dan Lee Joon.
Kisahnya berpusat pada sebuah tim yang ditugaskan untuk mengambil sampel misterius di lab penelitian di bulan. Namun, untuk melakukannya, tim itu harus melewati tantangan yang berbahaya dan menakutkan.
ADVERTISEMENT