Respons Sal Priadi saat Lagu Dari Planet Lain Dapat Cibiran

5 Juni 2024 19:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Solois Sal Priadi turut memeriahkan Jazz Gunung Slamet 2024 yang digelar di Bumi Perkemahan Palawi, Wana Wisata Baturaden, Banyumas, Jawa Tengah, pada Sabtu (11/5/2024). Foto: Vincentius Mario/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Solois Sal Priadi turut memeriahkan Jazz Gunung Slamet 2024 yang digelar di Bumi Perkemahan Palawi, Wana Wisata Baturaden, Banyumas, Jawa Tengah, pada Sabtu (11/5/2024). Foto: Vincentius Mario/kumparan
ADVERTISEMENT
Lagu "Dari Planet Lain" karya Sal Priadi menyita perhatian publik sejak awal dirilis. Namun, tak sedikit juga orang yang menganggap lirik lagu tersebut membingungkan.
ADVERTISEMENT
Sal mengaku lirik lagu tersebut adalah bagian paling mudah yang seharusnya bisa dipahami semua orang.
"Kalau soal lirik, sebenarnya cukup mudah itu. Gue rasa mudah dipahami, dibanding gue menulis 'kubawakan kau nyala api' itu kan lebih rumit. Dan di sini memang jauh lebih mudah," kata Sal dalam wawancara eksklusif bersama kumparan, belum lama ini.
Solois Sal Priadi turut memeriahkan Jazz Gunung Slamet 2024 yang digelar di Bumi Perkemahan Palawi, Wana Wisata Baturaden, Banyumas, Jawa Tengah, pada Sabtu (11/5/2024). Foto: Vincentius Mario/kumparan
Sal mengaku sadar bahwa lagu tersebut memang banyak disebut kurang bagus bagi kebanyakan orang. Sal menganggap bahwa hal tersebut adalah bagian dari interpretasi pendengar terhadap karya.
"Gue menemukan di social media, ada omongan 'lagu tai' misalnya. Tapi gue rasa ketika lagu itu keluar, kita enggak bisa pegang kendali terhadap orang. Gue baca banyak, baik maupun jelek. Gue memilih apa yang berdampak buat gue dan enggak," jelas Sal.
ADVERTISEMENT

Proses Pembuatan Lagu Dari Planet Lain

Lagu Dari Planet Lain masuk dalam album terbarunya, Markers And Such Pens Flashdiscs, yang sudah bisa didengarkan sejak awal Mei lalu.
"Proses penciptaannya, itu terjadi gitu aja. Gue ambil gitar, gue nemuin nada duluan, sisanya gue tinggal ikuti rasanya aja. Prosesnya enggak sampai setengah jam," kata Sal Priadi.
"Itu sudah jadi satu lagu, dengan lirik dan instrumennya. Lagu yang cepat selesai itu bikin kita happy, karena kita bikinnya yakin," lanjutnya.
Penyanyi Sal Priadi membawakan lagu saat Konser +Jakarta Tenteram Jiwa Dalam Suara di Teater Besar, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Sabtu (11/6/2022). Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO
Sal Priadi juga menyelipkan pesan soal cinta, ketika seseorang menemukan pasangan yang berbeda dari harapannya selama ini.
"Waktu itu gue membayangkan, kayaknya banyak orang menyusun kriteria pasangan, tapi yang datang itu sikapnya lain, modelannya juga unik. Justru ternyata orang itu yang membuat lo jatuh cinta. Ini tribute untuk orang seperti itu," tutur Sal.
ADVERTISEMENT
Soal lirik, lagu Dari Planet Lain hadir berkat kebiasaan Sal Priadi menulis sejak SD. Penulisan lirik puitis kini menjadi ciri khas dalam lagu-lagu Sal Priadi.
"Kali ini, (lirik) yang terasa di gue adalah sesuatu kasual yang ada di kehidupan sehari-hari aja sih. Kalau dari dulu, gue waktu SD suka banget menulis. Gue suka dengan kata. Itu yang menjadi hal yang membawa gue sampai sekarang. Dalam lirik, gue jatuh cinta sama kata-kata bagus sehari-hari," ucap Sal.
Setelah perilisan, Sal Priadi bakal mengadakan tur untuk album terbarunya di tiga kota. Sal akan menyambangi Jakarta, Yogyakarta dan Malang, tempat kelahirannya.