Richard Kyle Kencan dengan 19 Wanita di The Bachelor Indonesia

2 Februari 2023 19:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Richard Kyle di acara peluncuran Serial Reality Show The Bachelor.
 Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Richard Kyle di acara peluncuran Serial Reality Show The Bachelor. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Aktor Richard Kyle terlibat dalam program dating show The Bachelor Indonesia. Dalam acara itu, ia akan mencari sosok pujaan hatinya melalui beberapa tahapan yang telah disiapkan.
ADVERTISEMENT
Kelima tahapan itu yakni group dates, single dates, favorite time, cocktail parties dan rose ceremonies.
"Secara format, The Bachelor Indonesia sama dengan negara lain, seperti pakem, urutan episodenya. Bedanya background-nya di Indonesia, apalagi di Bali, we have all of the 19 perempuan yang cantik semuanya. Itu bisa jadi keunikan, nature, actually people will talk about it," ujar Executive Producer The Bachelor Indonesia, Sakti Parentean dalam acara Round Table dan Meet Greet with Richard Kyle di Kawasan SCBD, Kamis (2/2).
Richard Kyle di acara peluncuran Serial Reality Show The Bachelor. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Sakti kemudian mengungkap alasan mengapa memilih Richard Kyle untuk terlibat dalam proyek ini. Ia menyinggung soal kharisma mantan kekasih Jessica Iskandar tersebut.
"Kalau boleh buka dapur, kita banyak casting untuk Bachelor, akhirnya jatuh ke tangan Richard. Look at him, dia ganteng, karirnya sukses, ada basic modeling, peduli lingkungan hidup, adventures, bisa dilihat di 10 episode nanti di HBO, dia yang paling sempurna yang bisa saya kemukakan saat ini," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Dalam momen itu, Richard Kyle mengaku tersanjung karena dapat kesempatan untuk gabung ke proyek ini. Ia senang bisa melakukan hal-hal yang belum pernah dilakukannya selama ini.
"Motivasi aku memang let's say aku merasa ini once in a lifetime, kesempatan yang luar biasa, bisa bekerja sama dengan HBO Asia dan Freemantle, kenapa enggak ambil kesempatan ini. Buat aku seorang yang adventures banget, spontan, risk taker, jadi buat aku kenapa jadi The Bachelor, I think ini kesempatan yang luar biasa, aku sangat bangga bisa bergabung sama mereka," kata Richard.
Aktor asal Australia itu juga bangga karena bisa mempromosikan pariwisata di Bali lewat The Bachelor. Ia ingin hal yang dilakukannya ini juga dapat berdampak positif terhadap meningkatnya pariwisata di Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Kita lebih bawa budaya lokal yang lebih relatable dengan masyarakat Indonesia," pungkasnya.
Dating show yang akan dipandu oleh aktor Oka Antara ini akan menampilkan keindahan dari 49 destinasi eksotis dan romantis yang ada di Pulau Bali, Indonesia, termasuk Nusa Penida, Air Terjun Suwat, Pura Puri Tresna, dan Teluk Manta. Dari berlayar, melihat ikan pari manta, menikmati mobil kuno, hingga menari tarian tradisional Bali.
Setiap pengalaman kencan nantinya sengaja dirancang untuk memberikan kesempatan bagi Richard dan para kontestan untuk memperdalam hubungan mereka dan menjalin kedekatan yang unik.
Akankah Richard menemukan cinta sejatinya di antara para kontestan dalam 10 episode? Simak perjalanan cinta Richard Kyle di HBO mulai 10 Februari mendatang.