3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Rick Karnadi Ungkap Kisah di Balik Penggarapan Lagu Note to God

28 Februari 2025 18:30 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rick Karnadi. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Rick Karnadi. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Penyanyi Rick Karnadi baru saja merilis single berjudul Note to God. Lewat lagu ini, Rick ingin mengungkapkan isi hati mendalam, yang menggambarkan cinta abadi dan rasa kehilangan yang tak tergantikan.
ADVERTISEMENT
Note to God hadir dengan warna musik pop dengan sentuhan folk. Lagu ini terinspirasi dari momen perenungan pribadi, sebagai bentuk pesan cinta yang dikirim untuk orang tersayang yang telah tiada.
“Tiga bulan setelah ibu pergi, malam itu ada hal yang tidak bisa kujelaskan dan membuatku tetap terjaga,” ujar Rick Karnadi dalam keterangan tertulisnya.
Rick Karnadi. Foto: Dok. Istimewa
“Aku akhirnya bangun, mengambil ukulele bukan untuk menulis sebuah lagu, tapi lebih sebagai pelampiasan. Aku hanya ingin bicara, kepada Tuhan, kepada mama, kepada siapa pun yang mungkin mendengar di sebelah sana," imbuhnya.
Lewat lagu ini, Rick ingin menjaga kenangan orang yang telah tiada, agar tetap hidup di hatinya.
"Kadang rasa kehilangan begitu berat, dan yang bisa kita lakukan hanyalah mengirimkan pesan ke langit, berharap pesan itu sampai ke tempat yang tepat," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Rick membuat lagu ini dengan aransemen yang sederhana. Ia memadukan harmoni hangat dengan instrumen lembut yang membalut tiap lirik jadi lebih bermakna.
Single Note to God sudah dapat didengarkan di seluruh platform musik digital.