news-card-video
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Rinni Wulandari Tak Takut Bawa Anaknya yang Berusia 2 Bulan Bepergian

3 Mei 2018 20:32 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rinni Wulandari dan anaknya (Foto: Instagram @rinni_w)
zoom-in-whitePerbesar
Rinni Wulandari dan anaknya (Foto: Instagram @rinni_w)
ADVERTISEMENT
Nord Kiano Julian, anak penyanyi Rinni Wulandari dan Jevin Julian, belum genap berusia tiga bulan. Bayi berjenis kelamin laki-laki itu lahir pada 19 Februari lalu.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, Rinni kerap membawa sang anak bepergian untuk mengikuti setiap kegiatannya. Tidak ada kekhawatiran yang dirasakan perempuan 28 tahun itu.
"Beranilah, ya (bawa Nord). Aku mikirnya harus biasain anak adaptasi dengan ketemu orang 'kan, ada anak kecil yang ketemu orang nangis kalau ini, tuh enggak, friendly," kata Rinni saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta, Kamis (3/5).
Rinni mengaku tak kesulitan mengajak Nord di sela-sela kegiatannya. Sebab, Nord merupakan tipikal anak yang tidak mudah rewel.
Perubahan dirasakan oleh pelantun lagu 'Aku Bukan Boneka' ini setelah menjadi seorang ibu di usia muda. Salah satunya adalah pola hidupnya menjadi lebih sehat.
"Banyak yang berubah jadi lebih sehat hidupnya, ngikutin anak tidur, anak jam berapa tidur sebisa ngikutin, karena nantinya dia akan bangun tengah malam atau subuh. Bangunnya jadi lebih pagi, jam 07.00 WIB sudah bangun. Pokoknya ritme enak banget," tutur Rinni.
Rinni Wulandari, Jevin Julian, dan bayi mereka. (Foto: Instagram/@nordkiano)
zoom-in-whitePerbesar
Rinni Wulandari, Jevin Julian, dan bayi mereka. (Foto: Instagram/@nordkiano)
Setelah melahirkan Rinni tidak mengalami baby blues. Hal ini lantaran perempuan kelahiran Medan itu mendapatkan bantuan dari sang ibu.
ADVERTISEMENT
"Kedatangan Nord, tuh udah dipersiapkan. Ada mama juga kan," ungkap Rinni.
Rinni dan Jevin resmi menikah pada 7 Mei 2017 di Rumah Sarwono, Jakarta Selatan. Seminggu kemudian, keduanya kembali menggelar resepsi di kediaman Rinni di Medan.