Sandhy Sondoro, Tantri, dan Baim Jadi Mentor Lomba Karaoke Digital

5 September 2018 17:16 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Baim, Tantri 'Kotak', dan Sandhy Sondoro (Foto: Instagram @jooxid)
zoom-in-whitePerbesar
Baim, Tantri 'Kotak', dan Sandhy Sondoro (Foto: Instagram @jooxid)
ADVERTISEMENT
Sandhy Sondoro, Ibrahim Imran alias Baim, serta vokalis Kotak Tantri Syalindri Ichlasari didapuk sebagai mentor dalam ajang pencarian bakat Joox Karaoke Superstar yang diselenggarakan oleh aplikasi penyedia layanan musik gratis.
ADVERTISEMENT
Menurut Sandhy, ide untuk membuat ajang pencarian bakat melalui aplikasi daring (dalam jaringan alias online) sangatlah bagus. Alhasil, ia tak menyia-nyiakan kesempatan untuk menjadi mentor.
"Ini ide yang bagus sekali karena antusias bernyanyi dan berkesenian orang Indonesia itu besar, hampir 95 persen suka nyanyi bila dibandingkan dengan Jerman. Joox ini sangat membantu orang untuk let to realize your dream," tutur Sandhy dalam jumpa pers di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (5/9).
Pelantun lagu 'Tak Pernah Padam' itu mengaku senang lantaran dapat berkontribusi di helatan tersebut. Terlebih, dirinya pernah pula menjadi peserta kompetisi pencarian bakat di bidang musik, yakni International Contest of Young Pop Singer 'New Wave 2009' di Latvia.
ADVERTISEMENT
"Saya pun dulunya pernah ikut ajang pencarian bakat, di mana sembilan tahun sebelumnya saya sudah jadi musisi, jadi saya punya bekal yang kuat, enggak cuma iseng-iseng ikut. Musisi sejati itu yang just doing music. Harus berani berkorban, enggak cuma musik," bebernya.
Sandhy Sondoro dan Baim di kawasan Thamrin Jakarta Pusat (Foto: Aria Pradana/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandhy Sondoro dan Baim di kawasan Thamrin Jakarta Pusat (Foto: Aria Pradana/kumparan)
Tak jauh berbeda dengan Sandhy, Baim merasa sangat antusias lantaran dapat terlibat sebagai salah seorang mentor di kompetisi tersebut. Menilai dan memilih penyanyi hanya dari suara tanpa melihat wujud peserta menjadi hal yang menantang baginya.
"Pasti lebih menantang karena kami enggak melihat orangnya, kami cuma dengar suaranya. Jadi, PR buat kami banyak," ucap mantan vokalis ADA Band tersebut.
Di samping itu, personel grup musik The Dance Company tersebut berharap agar Joox Karaoke Superstar, sebagai jalur kompetisi yang berbeda dari lomba-lomba pada umumnya, mampu melahirkan para bintang berbakat.
ADVERTISEMENT
"Kami melahirkan tempat baru lagi. Biasanya kan kita lihat di TV. Ini enggak di TV, tapi digital, di handphone, dengan konsep yang kayak di TV. Ini suatu yang baru. Tiba-tiba ada kemenangan, jadi idola baru, kan keren juga," tuturnya.
Sandhy Sondoro dan Baim di kawasan Thamrin Jakarta Pusat (Foto: Aria Pradana/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandhy Sondoro dan Baim di kawasan Thamrin Jakarta Pusat (Foto: Aria Pradana/kumparan)
Kompetisi tersebut akan dibagi menjadi tujuh tahapan. Tahapan pertama dimulai pada 10-16 September. Tahapan kedua dimulai pada 17-23 September. Tahapan ketiga dimulai pada 24 September-3 Oktober.
Sementara itu, tahapan keempat dimulai pada 4-9 Oktober. Tahapan kelima dimulai pada 10-14 Oktober. Tahapan keenam dimulai pada 15-21 Oktober. Tahapan terakhir dimulai pada 21-31 Oktober.
Eliminasi bagi peserta akan ada pada setiap tahapan. Dalam tahapan terakhir, enam dari 15 peserta dipilih untuk masuk ke babak grand final. Di babak penentuan juara tersebut, peserta diminta melakukan live streaming.
ADVERTISEMENT