Secret Invasion Akan Hadirkan Cerita MCU yang Lebih Membumi

18 Juni 2023 17:58 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cuplkan adegan di serial Secret Invasion. Foto: Youtube Marvel Entertainment
zoom-in-whitePerbesar
Cuplkan adegan di serial Secret Invasion. Foto: Youtube Marvel Entertainment
ADVERTISEMENT
Secret Invasion merupakan serial MCU yang siap hadir di Disney Plus Hotstar. Rencananya, serial ini akan mulai tayang pada 21 Juni mendatang.
ADVERTISEMENT
Kevin Feige, Presiden Marvel Studios sekaligus produser eksekutif serial Secret Invasion, menjelaskan bahwa serial ini akan punya warna berbeda jika dibandingkan dengan tayangan MCU akhir-akhir ini.
"Kisahnya akan terasa seperti film mata-mata yang gelap dan berani. Ini adalah cara kami untuk kembali menghadirkan nuansa, seperti di film Captain America: Winter Soldier, yang beberapa waktu terakhir tak pernah kami lakukan," ungkap Feige dalam konferensi pers virtual beberapa waktu lalu.
Cuplkan adegan di serial Secret Invasion. Foto: Youtube Marvel Entertainment
Sutradara Ali Selim menjelaskan bahwa Secret Invasion tidak akan menyentuh hal-hal yang biasanya muncul di film superhero. Serial ini pun akan cocok bagi siapa pun yang senang dengan film berbau drama politik dan spionase.
"Serial ini akan sangat membumi. Ini adalah kisahnya Nick Fury yang hanya manusia biasa. Dia punya kekuatan super, tapi bukan kekuatan seperti para superhero. Serial ini adalah upaya untuk mengembalikannya pada hakikat yang seharusnya," kata Selim.
ADVERTISEMENT
"Aku pun mencintai film political-thriller, seperti The Third Man dan The Conversation. Aku harap hal-hal ini yang akan bisa kami hadirkan ke serialnya," sambungnya.
Cuplkan adegan di serial Secret Invasion. Foto: Youtube Marvel Entertainment
Selim menambahkan, dari serial Secret Invasion, fans akan tahu seberapa krusialnya sosok Nick Fury di MCU. Biarpun tidak punya kekuatan super, serial ini akan memperlihatkan secara detail seperti apa peran Fury yang sebenarnya.
"Akan ada momen di mana Nick Fury menyadari bahwa semua yang terjadi adalah perangnya dan dia pun akan menjadi pahlawan klasik Amerika. Nuansa serial ini pun akan seiring waktu berubah hingga akhir yang menakjubkan," tuturnya.
Film ini akan kembali menghadirkan Samuel L. Jackson sebagai Nick Fury. Selain Jackson, beberapa artis juga akan memerankan tokohnya yang sudah dikenal, seperti Ben Mendelsohn sebagai Talos, Cobie Smulders sebagai Maria Hill, dan Martin Freeman sebagai Everett K. Ross.
ADVERTISEMENT