Selebgram Rica Andriani Menikah saat Marak Corona, Suami Dicopot dari Jabatan

2 April 2020 12:26 WIB
comment
65
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rica Andriani dan Kompol Fahrul Sudiana Foto: Instagram/pernikahanindonesian
zoom-in-whitePerbesar
Rica Andriani dan Kompol Fahrul Sudiana Foto: Instagram/pernikahanindonesian
ADVERTISEMENT
Selebgram Rica Andriani resmi menjadi istri Kompol Fahrul Sudiana pada Sabtu (21/3) lalu. Keduanya melangsungkan pernikahan di Hotel Mulia, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT
Momen pernikahan Rica Andriani dan Kompol Fahrul Sudiana diabadikan dalam sejumlah foto serta diunggah oleh rekan-rekan mereka ke media sosial. Tak terkecuali oleh selebgram Karin Novilda alias Awkarin.
Alih-alih menuai doa dari netizen, mereka justru dikecam melalui media sosial. Mengapa?
Rica Andriani dan Kompol Fahrul Sudiana Foto: Instagram/ricaandriani
Ya, masyarakat memang tengah diimbau untuk melakukan social distancing dengan tidak keluar rumah apalagi menghadiri acara berkumpul bersama banyak orang. Namun, Rica Andriani sebagai figur publik dan Kompol Fahrul Sudiana yang kala itu menjabat sebagai Kapolsek Kembangan justru menyelenggarakan helatan meriah.
Menyoal penyelenggaraan pernikahan mereka ramai diperbincangkan oleh para pengguna Twitter. Pemilik akun @riotuasikal bahkan menyandingkan foto perkawinan Rica Andriani dan Kompol Fahrul Sudiana dengan berita tentang polisi yang membubarkan resepsi pernikahan di Banten.
ADVERTISEMENT
"Dua tipe polisi saat COVID-19," kicau pemilik akun Twitter @riotuasikal.
Pihak kepolisian rupanya tak tinggal diam. Kompol Fahrul Sudiana kini telah dicopot dari jabatannya sebagai Kapolsek Kembangan oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana.
Rica Andriani dan Kompol Fahrul Sudiana Foto: Instagram/pernikahankita.id
Kompol Fahrul Sudiana terbukti melanggar disiplin berdasarkan hasil pemeriksaan Div Propam Polda Metro Jaya. Ia kemudian dimutasi ke Polda Metro Jaya sebagai Analis Kebijakan.
“Melanggar maklumat Kapolri (Jenderal Idham Azis) yang sudah tegas dalam maklumat tersebut dalam rangka menghadapi penyebaran COVID-19 sekarang ini agar tidak ada kegiatan masyarakat yang sifatnya mengundang massa yang berkumpul. Jadi, kalau ada yang tidak menaati, siapa pun itu harus siap dengan segala konsekuensinya,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, Kamis (2/4), mengenai suami Rica Andriani itu.
ADVERTISEMENT