Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Sempat Jadi Hobi, Vincent dan Desta Kini Mikir 2 Kali untuk Main Skateboard
14 Oktober 2024 17:10 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Hanya saja, menurut dia, rasa semangatnya untuk bermain skateboard sudah tak sebesar dulu saat dirinya masih muda.
"Kira-kira setahun lalu gue sama Vincent tertarik untuk main lagi, terus nggak tau kenapa ya mungkin sekarang adrenalinnya sama nyalinya sudah nggak sebesar dulu. Pasti umur juga pengaruh banget," ujar Desta di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.
Selain semangatnya yang tak lagi sama, pria 47 tahun mengaku dirinya pun kini turut dihantui rasa takut akan adanya hal-hal buruk yang mungkin menimpanya saat bermain skateboard.
Saat rasa khawatir itu muncul, Desta langsung terpikirkan akan nasib ketiga anaknya yang harus ia nafkahi.
"Nggak tau kenapa begitu naik ke atas ram, kepikiran langsung tuh anak-anak Megumi, Miskha, Miguel gimana ya, ini gue (kalau) jatuh nggak kerja gimana nih," ucap Desta.
Senada dengan Desta, Vincent juga menyebut dirinya kini tak lagi memiliki nyali untuk bermain skateboard. Terlebih di usianya kini yang tak lagi muda, ia takut tertimpa kemalangan saat mencoba memainkannya.
ADVERTISEMENT
Apalagi, Vincent ternyata pernah mengalami kecelakaan yang membuatnya harus merasakan sakit yang teramat sangat.
"Terakhir tiga tahun lalu saya main, tulang saya keluar," timpal Vincent.
Desta menambahkan, pada saat itu, Vincent memang tengah bersemangat untuk mulai menggeluti hobinya lagi.
Sayangnya, pria 44 tahun itu mengalami kecelakaan yang membuatnya harus berhenti.
"Dia lagi semangat semangatnya beli alat skate lagi segala macem, main, (tapi) tulangnya keluar di sini (di siku)," kata Desta.
Sebagai informasi, Vindes bakal menggelar acara bertajuk Bukan Main: Go, Play, Do!.
Acara yang bakal digelar di Senayan Park pada tanggal 26-27 Oktober 2024 itu nantinya akan berisikan empat permainan utama. Keempat permainan itu yakni Main Luncur (Skateboard Profesional Jamming Session), Main Tandem (Art Decorated Bicycle Show), Main Lagu (Music Performance), dan MinimArtKet (Creative Market).
ADVERTISEMENT