Serial Anime Dragon's Dogma Siap Tayang di Netflix

25 Agustus 2020 21:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dragon's Dogma. Foto: Netflix
zoom-in-whitePerbesar
Dragon's Dogma. Foto: Netflix
ADVERTISEMENT
Gamers tentu kenal dengan permainan konsol bertajuk Dragon's Dogma. Dibuat oleh CAPCOM, game tersebut rilis pada 2012.
ADVERTISEMENT
Sejak tahun lalu, diketahui bahwa Netflix sedang mengembangkan serial anime dari Dragon's Dogma. Jelang akhir tahun 2020, akhirnya serial tersebut siap rilis.
Rencananya, musim pertama Dragon's Dogma akan rilis pada 17 September mendatang. Serial anime itu disutradarai oleh Shinya Sugai.
Film akan berkisah tentang seorang pria bernama Ethan yang jantungnya dihancurkan oleh seekor naga buas. Bukan cuma itu, keluarga Ethan juga direnggut oleh sang naga.
Dragon's Dogma. Foto: Netflix
Ethan yang telah mati mendadak bangkit kembali dengan tekad untuk memburu sang naga dan membinasakannya. Seorang pelindung bernama Hannah juga muncul di hadapan Ethan dan menjelaskan bahwa Ethan adalah Arisen atau manusia yang dibangkitkan kembali.
Ethan dan Hannah pun mulai menjalani misi berbahaya dalam memburu sang naga, termasuk menghadapi monster-monster mengerikan. Para monster merupakan penggambaran dari tujuh dosa besar umat manusia.
ADVERTISEMENT
Sebagai Arisen, Ethan tentu bisa mengalahkan para monster. Masalahnya, setiap kali satu monster ditaklukkan, rasa kemanusiaan di hati Ethan juga akan hilang secara perlahan.
Lantas, bagaimana nasib Ethan? Kejadian apa lagi yang akan terjadi dalam petualangannya? Untuk mengetahui hal itu, silakan nantikan penayangan Dragon's Dogma di Netflix.