Siap dengan Episode Final 'Sherlock' Musim ke-4?

15 Januari 2017 19:52 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:19 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Sherlock dan anjingnya. (Foto: Hartswood Films)
zoom-in-whitePerbesar
Sherlock dan anjingnya. (Foto: Hartswood Films)
Episode kedua 'Sherlock' menampilkan plot twist yang mengejutkan. Ternyata sang detektif punya saudara selain Mycroft Holmes. Dan dia adalah perempuan...
ADVERTISEMENT
Keluarga Sherlock sepertinya memang diberikan anugerah intelektualitas yang melebihi orang biasa. Mycroft memiliki kekuasaan di pemerintahan, dengan kontrol yang luar biasa. Dan kamu semua sudah pasti tahu kapasitas Sherlock.
Buat kamu yang nonton episode 'The Lying Detective,' pasti dibuat penasaran dengan kelanjutan episode ke-3. Di penghujung cerita minggu lalu, ternyata terapis Dr. Watson adalah saudari Sherlock yang sedang menyamar.
Tapi dia nampak tak bersahabat karena menodongkan pistol ke Watson saat memberi tahu identitasnya. Tenang, spoiler berakhir di sini.
Sherlock menggunakan mikroskop. (Foto: Hartswood Films)
zoom-in-whitePerbesar
Sherlock menggunakan mikroskop. (Foto: Hartswood Films)
Episode ke-3 yang berjudul 'The Final Problem' akan tayang malam ini di BBC One. Dalam cerita aslinya, 'The Final Problem' merupakan salah satu dari 12 cerita terbaik dan Sherlock Holmes dari sang penulis, Arthur Conan Doyle. Dalam cerita itu, Holmes akan menghadapi criminal mastermind, James Moriarty.
ADVERTISEMENT
Sementara yang kita tahu di cerita serial, James Moriarty sudah dikabarkan mati. Tapi dia masih meninggalkan jejak misterius dengan kalimat 'Miss Me?' yang tak berhenti muncul mengganggu Sherlock.
Semua itu akan terjawab malam ini. It's not a game anymore, Sherlock!