Siti Badriah Senang Bakal Meriahkan Konser Goyang Asia-Koplo Milenia di Malaysia

1 Juni 2023 18:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi Siti Badriah saat mendaoatkan penghargaan AMI Award 2019 di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta, Rabu, (27/11/2019). 
 Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi Siti Badriah saat mendaoatkan penghargaan AMI Award 2019 di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta, Rabu, (27/11/2019). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Penyanyi dandgut Siti Badriah akan tampil menghibur publik Malaysia. Istri Krisjiana Baharudin itu menjadi salah satu dari sederet pedangdut Indonesia yang akan memeriahkan gelaran Konser Goyang Asia-Koplo Milenia.
ADVERTISEMENT
Siti Badriah mengaku senang bisa kembali manggung di Malaysia. Apalagi sudah cukup lama dirinya tak menyapa langsung penggemarnya di Negeri Jiran.
"Akhirnya setelah dari tahun 2018 itu terakhir aku ke Malaysia, sekarang ke Malaysia lagi menghibur teman-teman di sana itu luar biasa senengnya," kata Siti di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (29/5).
Siti Badriah di Konferensi Pers Konser Goyang Asia-Koplo Milenia, kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (29/5/2023). Foto: Giovanni/kumparan
Konser itu rencananya digelar pada tanggal 12 Agustus mendatang di Pusat Ekuastrian Bukit Kiara. Mendekati hari H, Siti mengaku tengah melakukan sejumlah persiapan.
Salah satu yang sedang dia persiapkan saat ini ialah fitting kostum yang akan dikenakannya pada saat manggung nanti.
"Aku baru fitting baju karena semakin hari badan aku ngga nentu kadang gemuk kadang kurus beberapa kali diulang terus. Lagu sih udah disiapin," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Dalam kesempatan yang sama, Riezman Khuzaimi selaku pihak promotor Mission Sight Sdn Bhd, mengatakan pihaknya ingin memperkenalkan genre dangdut lebih dalam ke penikmat musik di Malaysia.
"Kami mau memperkenalkan genre dangdut dari masa ke masa. Dangdut tidak sepatutnya dijadikan musik untuk orang-orang tertentu saja tetapi boleh dinikmati oleh semua," katanya.
Siti Badriah Foto: Instagram @sitibadriahh
Konser tersebut memang bekerja sama dengan label Nagaswara. Sehingga, sederet pedangdut Indonesia dari label tersebut ikut dilibatkan dalam konser itu.
Riezman juga mengungkapkan alasan mengapa pihaknya melibatkan musisi Indonesia di konser tersebut. Lagu-lagu milik pedangdut tanah air rupanya cukup familiar di telinga penikmat musik Malaysia.
"Seperti lagu Lagi Syantik milik Siti Badriah yang viral di semua platform media sosial, bukan saja di Indonesia malah di Malaysia juga," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Selain Siti Badriah, konser tersebut juga akan dimeriahkan oleh deretan penampil lainnya seperti Fitri Carlina, Baby Shima, Hesty Klepek Klepek, Ani Maiyuni dan Rheyna Morena.