Sudah Resmi Cerai, Jenita Janet Akui Kini Sedang Dekat dengan Laki-laki

10 Juli 2020 9:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jenita Janet di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, Selasa (25/2). Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Jenita Janet di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, Selasa (25/2). Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pedangdut Jenita Janet sudah resmi bercerai dari mantan suaminya, Alief Hedy Nurmaulid. Putusan perceraian tersebut dibacakan oleh majelis hakim Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, pada 17 Maret lalu.
ADVERTISEMENT
Namun, pada Kamis (9/7), bersama kuasa hukumnya, Jenita kembali mendatangi Pengadilan Agama Bekasi. Maksud kedatangannya kali ini adalah untuk mengambil kutipan akta perceraiannya.
“Ini berkas pertama kali yang memang, enggak tau isinya apa. Mudah-mudahan tidak akan terjadi seperti ini ya, doain langgeng terus,” ucap Jenita.
Penyanyi dangdut Jenita Janet saat ditemui dikawasn Tendean, Jakarta, Kamis, (9/1). Foto: Ronny
Jenita berharap ini menjadi kali terakhirnya memegang akta perceraian. Sama seperti pernikahan, meski kurang menyenangkan, Jenita menganggap kabar perceraian juga harus disampaikan.
“Balik lagi lah, hal baik seperti pernikahan harus diumumin, begitu pun untuk mengakhiri suatu hubungan, ya kita juga harus kasih tahu ke masyarakat agar tidak ada fitnah, dan tidak sepantasnya diceritakan, hal-hal yang menyimpang dari kenyataan,” ucapnya.
Kemudian, Jenita Janet mengaku bahwa dirinya sudah siap dengan status barunya. Perceraian ini, lanjut Jenita, akan menjadi bekal baginya dalam membina rumah tangganya yang baru. Tentunya dengan tetap menjaga hubungan baik dengan mantan suami.
Penyanyi dangdut Jenita Janet saat ditemui dikawasn Tendean, Jakarta, Kamis, (9/1). Foto: Ronny
“Tidak akan pernah menyesali apa yang terjadi, jadi pelajaran buat saya. Akta cerai ini sebagai motivasi aku supaya aku bisa membina rumah tangga yang lebih baik lagi, cari calon suami bisa amanah lah,” ungkap Jenita.
ADVERTISEMENT
“Saya tetap menjaga silaturahmi dengan mantan suami ya. Bagaimana juga dia sudah menuliskan sejarah hidup saya. Kita sama-sama menjalani pernikahan bareng. Balik lagi hal yang membuat aku gugat cerai adalah hal yang sangat fatal dari sekian tahun aku mencoba bersabar,” tambahnya.
Selain itu, saat ini Jenita juga mengaku sudah mulai membuka hati untuk pria lain. Kata Jenita, jatuh cinta merupakan obat yang tepat setelah perceraian.
“Karena salah satu yang menyembuhkan jatuh cinta, kasih sayang, ada yang merhatiin. Engga usah munafik, orang bisa bangkit, ya obatnya hati yang lain,” ungkap Jenita.
Jenita Janet dan suaminya, Alief. Foto: Ronny dan Iqbal Firdaus/kumparan
Menurut Jenita, beberapa waktu lalu dirinya memang sudah mulai melakukan pendekatan dengan beberapa pria yang dikenalnya. Salah satunya Vicky Prasetyo.
ADVERTISEMENT
Kini bahkan dia mengaku tengah melakukan penjajakan lebih serius dengan salah satu teman dekatnya. Bukan Vicky Prasetyo, Jenita memang masih merahasiakan identitas pria tersebut.
“Siapa pun dia yang penting bisa bawa aku ke arah yang lebih baik, bertanggung jawab. Istilahnya bisa setia aja di zaman sekarang ya, udah cukup. Mudah mudahan aku istikharah lagi aku pengin inilah. Intinya dia punya iktikad bagus ya,” tuturnya.
Jenita Janet (kiri) dan suami, Alief Hedy Nurmaulid di ruang sidang Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, Selasa (25/2) Foto: Maria Gabrielle/kumparan
Lebih lanjut, Jenita mengaku bahwa teman dekatnya itu bukan berasal dari dunia hiburan. Kata Jenita teman dekatnya tersebut memiliki latar belakang pebisnis.
Jenita Janet pun kelihatan juga memiliki ketertarikan dengan teman dekatnya tersebut. Teman dekatnya itu, kata Jenita, kerap memberikannya dukungan ketika dia melewati masa keterpurukan.
ADVERTISEMENT
“Dia orang yang sudah lama juga aku kenal. Itu pun kenalnya secara nggak sengaja, tidak ada hubungannya dengan dunia entertainment aku juga kenalnya sama dia sama sekali kenal sama sesuatu yang aku garap sesuatu hal yang baru di dunia bisnis,” pungkasnya.