Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Sujiwo Tejo Ungkap Adegan Favorit di Mangkujiwo 2: Baca Mantra, Duniaku Banget
24 Januari 2023 18:01 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Aktor Sujiwo Tejo terlibat dalam film Mangkujiwo 2. Dalam film garapan sutradara Azhar Kinoi Lubis itu, Sujiwo berperan sebagai Brotoseno.
ADVERTISEMENT
Dalam memerankan karakter tersebut, Sujiwo dituntut untuk membaca barisan mantra. Rupanya hal ini menjadi salah satu adegan seru dan favorit untuknya.
"Yang paling asyik, ya, bagian-bagian mantra itu. Aku suka karena itu dunia aku banget. Bagian-bagian mantra, bagian ritual itu, aku suka," tutur Sujiwo Tejo di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Bagi Sujiwo, mantra dan ritual merupakan bagian dari dunianya sebagai seorang dalang. Hal ini membuat aktor berusia 50 tahun itu tak kesulitan untuk mendalami peran sebagai Brotoseno
"Kalau kamu orang salon, dan kamu berperan jadi orang salon apa kamu perlu riset?" ujar Sujiwo.
Dialog Berkesan untuk Sujiwo Tejo di Mangkujiwo 2
Lebih lanjut, Sujiwo membagikan sejumlah mitos yang dipercaya dalam profesinya sebagai dalang. Ini pun sudah turun temurun sejak ayahnya melakoni profesi tersebut.
ADVERTISEMENT
"Di zaman bapak ku jadi dalang, kalau kamu mendalang di suatu tempat dan ada yang kecurian dalam radius 500 meter dan besoknya malingnya enggak ketemu, kamu harus berhenti jadi dalang. Kamu enggak dipercaya, dalang harus tahu itu," tutur Sujiwo.
"Kalau dalam radius 500 meter kamu mendalang itu ada bayi lahir, itu secara spiritual anakmu. Jadi, kamu yang harus kasih nama, itu masih ada di dunia ku," tambahnya.
Selain mantra, sujiwo juga ingat betul salah satu dialog yang berkesan baginya. Yakni, ketika dia mengucapkan kalimat, kebenaran adalah dusta yang terbaik.
"Related banget dari masa kecil saya dikasih tahu oleh para kyai, bahwa tidak ada di kitab suci itu diperintah, 'berlomba-lomba lah kamu dalam kebenaran.' Yang ada berlomba-lomba lah di dalam kebaikan. Kenapa? Karena kebenaran itu tergantung, makanya cocok banget ketika aku ngomong kebenaran adalah dusta yang terbaik," tandasnya.
Selain Sujiwo Tejo, Mangkujiwo 2 juga masih dibintangi oleh Yasamin Jasem sebagai Uma, Karina Suwandi sebagai Karmila, dan Djenar Maesa Ayu sebagai Nyi Kenanga.
ADVERTISEMENT
Dua film Mangkujiwo merupakan bagian dari waralaba Kuntilanak yang diciptakan oleh MVP Pictures. Mangkujiwo nantinya akan punya koneksi langsung ke trilogi Kuntilanak (2006-2007) yang dibintangi oleh Julie Estelle.