Sum 41 Gelar Tur Perpisahan di Jakarta dan Yogyakarta

7 Januari 2024 12:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Grup Band Sum 41. Foto: Attila Kisbenedek/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Grup Band Sum 41. Foto: Attila Kisbenedek/AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sum 41 bakal menggelar konser di Jakarta dan Yogyakarta. Konser tersebut akan menjadi bagian dari tur perpisahan dari Deryck Whibley (vokalis), Dave "Brownsound" Baksh (gitaris), Jason "Cone" McCaslin (bassis), Tom Thacker (gitaris), dan Frank Zummo (drummer) bertajuk 'Tour of the Setting Sum'.
ADVERTISEMENT
Kabar ini disampaikan langsung melalui akun X resmi Sum 41. Sembari menyapa para penggemarnya di Indonesia, mereka mengungkapkan akan menggelar tur terakhir mereka di Jakarta dan Yogyakarta.
"Skumfuks Indonesia! Kami membawa akhir tur kami ke Jakarta pada 1 Maret dan Yogyakarta pada 2 Maret, penjualan tiket dibuka mulai tanggal 8 Januari," tulis akun X @Sum41.
Dalam unggahannya, grup band asal Kanada itu juga membagikan foto poster konser mereka. Tampak grup band Ignite menjadi pembuka konser mereka di Jakarta. Sementara konser di Yogyakarta juga bakal dimeriahkan oleh grup band Endank Soekamti dan Rocket Rockers.
Konser Sum 41 di Jakarta akan digelar di Uptown Park, Summarecon Mall Serpong. Sementara Stadion Kridosono dipilih menjadi venue konser mereka di Yogyakarta nanti.
ADVERTISEMENT
Sementara itu penyelenggara Ravel Entertainment juga mengumumkan konser tersebut di akun Instagram resmi mereka. Penyelenggara menilai bahwa konser tersebut akan memberikan kenangan manis bagi para penggemar Sum 41.
"Konser ini akan penuh dengan kenangan manis untuk para Skumfuks di Indonesia karena ini merupakan bagian dari tur perpisahan global Sum 41," tulis akun @ravelentertainment.
"Dan juga terakhir kalinya bagi Derick Whibley dan kawan-kawan menyapa para penggemar di Indonesia sebelum mereka bubar," tambahnya.
Tiket konser di Jakarta dan Yogyakarta sama-sama dibagi menjadi dua kategori. Kedua kategori tiket tersebut dijual dengan harga Rp 658 ribu dan Rp 858 ribu.

Sum 41 Umumkan Bubar Lewat Akun Instagramnya

Grup Band Sum 41. Foto: Attila Kisbenedek/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Grup Band Sum 41. Foto: Attila Kisbenedek/AFP
Sebelumnya, Sum 41 mengumumkan bakal bubar usai 27 tahun berkarier. Pengumuman ini disampaikan lewat unggahan di akun Instagram mereka.
ADVERTISEMENT
Pengumuman itu diawali dengan perasaan para personel selama bergabung di Sum 41.
“Berada di Sum 41 sejak 1996 membawa kami kepada sejumlah momen terbaik dalam hidup kami,” tulis Sum 41.
Sum 41 bersyukur karena memiliki penggemar, baik lama maupun baru, yang telah memberikan dukungan kepada mereka.
“Sulit untuk mengungkapkan rasa cinta dan respek kami kepada kalian semua dan kami ingin kalian mendengarnya pertama kali dari kami,” tulis Sum 41.