Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menurut kuasa hukum Roy, Henry Indraguna, kliennya tidak bisa tidur nyenyak selama berada di tahanan karena melihat banyak makhluk halus.
"Iya dia kemarin cerita, katanya banyak di situ (makhluk halus), banyak sekali. Karena banyak itu lah, dia malam enggak bisa tidur lagi," ujar Henry saat dihubungi kumparan, Selasa (12/5).
"Ya pihak penyidik kan cuma ketawa aja, udah disampaikan. Iya karena mereka enggak memahami kondisi Roy dengan kelebihannya ini," tuturnya.
Henry pun kini tengah berupaya agar kliennya bisa mendapatkan persetujuan assesment dari penyidik untuk dipindahkan ke pusat rehabilitasi.
ADVERTISEMENT
"Kami berharap aja, nanti Rabu setelah dilakukan assesment dikabulkan, kemudian dirujuk ke RSKO," tutur kuasa hukum Roy Kiyoshi.
"Kalau nanti direkomendasikan, biasanya kan dua atau tiga hari, mungkin Jumat Roy sudah di rujuk ke rehabilitasi," lanjutnya.
Kemudian setelah menjalani sejumlah pemeriksaan dan tes urine, Roy dinyatakan positif benzodiazepine dan ditetapkan sebagai tersangka.