Tak Buru-buru Menikah, Mike Lewis Ingin Menikmati Masa Tunangan

17 Januari 2020 10:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mike Lewis lamar kekasih Foto: IG @mike_lewis
zoom-in-whitePerbesar
Mike Lewis lamar kekasih Foto: IG @mike_lewis
ADVERTISEMENT
Aktor Mike Lewis telah melamar sang kekasih, Janisaa Pradja, pada Oktober 2019. Saat itu, keduanya sedang menikmati liburan di Eropa.
ADVERTISEMENT
Dalam unggahan di akun Instagram miliknya pada November 2019, Mike Lewis mengungkapkan bahwa ia telah mengadakan acara pertunangan dengan dihadiri oleh keluarga dan kerabat dekat.
Meski sudah resmi bertunangan, Mike Lewis dan Janisaa tidak mau terburu-buru melangsungkan pernikahan.
"Kita mau menikmati masa tunangan," kata Mike saat ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (16/1).
Mike Lewis dan Janisaa di screening film Bad Boys For Life. Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
Hal senada disampaikan oleh Janisaa. Ia dan Mike Lewis sepakat untuk tidak mau terburu-buru menikah.
Menurut Janisaa, ia dan pria 38 tahun itu saat ini masih mencari lokasi dan waktu yang tepat untuk melangsungkan pernikahan.
"Kita enggak buru-buru, we wanna find perfect timing, perfect location, so we can wait," ucap Janisaa.
Mike Lewis dan Janisaa di screening film Bad Boys For Life. Foto: Sarah Yulianti Purnama/kumparan
Mike Lewis dan Janisaa juga belum menentukan waktu untuk melakukan foto prewedding. Kendati demikian, mereka telah memikirkan beberapa tema untuk foto prewedding.
ADVERTISEMENT
"Our prewed? Remember we said pengin kayak clip-clip from famous movies," tutup Janisaa.
Sebelum bersama Janisaa, Mike Lewis pernah menjalin hubungan dengan Tamara Bleszynski. Mereka menikah pada 2 Februari 2010 dan dikaruniai seorang anak bernama Kenzou Leon Bleszynki Lewis.
Namun, Mike dan Tamara bercerai setelah berumah tangga selama dua tahun.