Takut Tularkan Virus Corona ke Orang Tua, Gita Sinaga Sempat Tak Mau Syuting

11 Juni 2020 18:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis Gita Sinaga saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (3/6). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Artis Gita Sinaga saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (3/6). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Artis Gita Sinaga menjadi salah satu pemain dalam program FTV Suara Hati Istri. Perempuan 31 tahun ini harus menjalani proses syuting di tengah pandemi virus corona.
ADVERTISEMENT
Pada awalnya, Gita mengaku sangat takut untuk kembali ke lokasi syuting. Dia khawatir bisa menularkan virus corona pada orang rumah.
“Aku sebenarnya salah satu orang yang paling takut banget mulai syuting. Karena tinggalnya sama mama gitu, kan. Pulang syuting takutnya jadi carrier,” kata Gita dalam jumpa pers virtual, Kamis (11/6).
Gita Sinaga. Foto: Instagram / @gitasinaga
Gita Sinaga akhirnya memberanikan diri untuk syuting karena di lokasi syuting diterapkan protokol kesehatan. Salah satunya adalah pengecekan suhu tubuh. Perempuan kelahiran Semarang ini merasa senang ketika menjalani proses syuting.
“Kita semua di cek kok temperatur, memang ada alatnya, kemudian dicatat dan lain sebagainya,” ucap Gita.
Gita Sinaga. Foto: Instagram / @gitasinaga
Gita mengatakan, Suara Hati Istri akan menghadirkan cerita yang dekat dengan situasi saat ini. Poin tersebut menjadi daya tarik dari program FTV tersebut.
ADVERTISEMENT
“Saat lakukan syuting ini, menceritakan juga tentang pandemi, menarik sih. Jadinya, memang banyak banget adegan-adegan yang social distancing, benar-benar, gitu,” tutup Gita Sinaga.
Artis Gita Sinaga saat ditemui dikawasan Tendean, Jakarta, Rabu, (3/6). Foto: Ronny
Program FTV Suara Hati Istri mengangkat permasalahan dalam rumah tangga dari sudut pandang seorang istri. Kisahnya terinspirasi dari curahan hati para istri yang merasa terzalimi.
Suara Hati Istri tayang di Indosiar mulai 15 Juni mendatang. Program FTV ini ditayangkan pada pukul 19.30 WIB.