Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Tampak Cuek, Ariel NOAH Ternyata Punya Bujet Khusus untuk Perawatan Wajah
10 Desember 2022 18:28 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Musisi Ariel NOAH mungkin selama ini terlihat cuek dengan penampilannya. Namun, siapa yang sangka bila ternyata ia cukup memperhatikan soal penampilan, bahkan memiliki bujet khusus untuk perawatan wajah dan kulit.
ADVERTISEMENT
Menurut Ariel, perawatan harusnya bukan lagi menjadi hal yang aneh untuk kaum Adam.
"Sebenarnya, gue enggak terlalu cuek, sih, kelihatannya saja cuek, cuma mungkin sebenarnya enggak juga. Kalau cuci muka, sih, harus ya," ujar Ariel dalam konferensi pers Men's Experience, di Dome, Senayan Park, belum lama ini.
Ayah satu anak ini pun tak menampik soal bujet khusus untuk perawatan. Menurut Ariel, hal ini menjadi salah satu cara mencintai diri sendiri.
"Kalau bujet khusus bukan hanya wajah sebetulnya, jadi bujet khusus buat diri sendiri karena kita, kan, harus mencintai diri kita sendiri, ya," ungkap Ariel.
"Bukan hanya wajah doang, tapi keseluruhan. Badan, rambut, wajah, itu pasti harus ada bujet khusus. Apalagi kita performer. Kita, kan, perform terus di depan orang. Walaupun enggak nyanyi, tetap perform," tambahnya.
Kendati demikian, Ariel menekankan bahwa bujet yang dikeluarkan buat perawatan tak sampai ratusan juta rupiah. Pelantun tembang Yang Terdalam itu menjelaskan bahwa pengeluaran biaya perawatan wajah dan kulitnya punya nilai yang berbeda tergantung kebutuhan.
ADVERTISEMENT
"Kalau buat bujet untuk perawatan diri per bulan, ya, ada. Karena ada kebutuhan, ya, maksudnya umur 15-25 tahun abis itu 25-30 tahun dan 30-40 tahun, kan, beda-beda kebutuhannya. Jadi, bujetnya pasti beda," jelasnya.
Lebih lanjut, pemilik nama asli Nazriel Irham itu menekankan bahwa tujuan dari perawatan bukan sekadar untuk kulit putih. Bagi Ariel, kulit bersih dan wangi saja sudah cukup menandai tubuh yang terawat.
"Paling penting bersih dan wangi. Kalau sudah bersih dan wangi, buat gue pribadi, ngaruh ke percaya diri," tandasnya.