Tampil di BNI Java Jazz 2022, Rizky Febian Pamer Kemesraan Bareng Mahalini

28 Mei 2022 23:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rizky Febian dan Mahalini satu panggung di Ramadhan Jazz. Foto: Instagram/@rizkyfbian
zoom-in-whitePerbesar
Rizky Febian dan Mahalini satu panggung di Ramadhan Jazz. Foto: Instagram/@rizkyfbian
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Rizky Febian menjadi salah satu penampil yang ditunggu di BNI Java Jazz 2022 hari ke-2 yang digelar di JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT
Putra sulung Sule itu membuka penampilan dengan lagu Cuek, Makna Cinta, dan Kesempurnaan Cinta. Setelah itu, ia pun menyapa para penonton.
"Saya harap ini bukan pertemuan terkahir kita, tapi saya harap kita bisa tetap bersilaturahmi nantinya. Yang mempersatukan banyak orang bisa jadi salah satunya itu musik, loh. Luar biasa sekali," ungkap Rizky Febian di atas panggung.
Rizky Febian dan Mahalini satu panggung di Ramadhan Jazz. Foto: Instagram/@mahaliniraharja
Momen kemesraan terjadi di atas panggung saat Rizky menyanyikan lagu Terlukis. Saat melantunkan lagu itu, ia mengajak kekasihnya, Mahalini, untuk naik ke panggung.
Di atas panggung, Rizky pun tampak memeluk dan mencium Mahalini dengan mesra. Saat lagu selesai, ia langsung mengumbar kata-kata pujian untuk pujaan hatinya itu.
"Terima kasih, Neng Mahalini yang sudah mengubah hidup saya. Saya tarik Mahalini ke sini karena cinta saya," tuturnya sebelum lanjut menyanyikan lagu Berpisah Itu Mudah.
ADVERTISEMENT
"Sebelumnya saya ingin, terima kasih banyak untuk yang hadir di sini. Saya minta tepuk tangan semuanya. Saya terima kasih telah kembali dikasih kepercayaan untuk menghibur lagi di sini," kata Rizky Febian mengapresiasi semua penonton yang sedari awal terus bernyanyi bersamanya.
Rizky Febian dan Mahalini satu panggung di Ramadhan Jazz. Foto: Instagram/@rizkyfbian
"Karena selama dua tahun saya rindu akan momen seperti ini. Ini penantian panjang saya selama dua tahun untuk bisa manggung di Java Jazz Festival. Lets do it," sambungnya seraya menyanyikan lagu Penantian.
Rizky Febian tampil sejak pukul 22.00 WIB. Penampilannya usai sekitar pukul 23.00 WIB.
BNI Java Jazz 2022 digelar selama tiga hari, 27, 28, dan 29 Mei 2022. Festival ini bisa kembali terlaksana setelah sempat satu tahun absen, karena pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT