Tanding Tinju dengan Vicky Prasetyo, Aldi Taher Kabur dari Ring, Akhirnya Kalah

27 Februari 2022 22:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
Vicky Prasetyo dan Aldi Taher tanding tinju. Foto: You Tube Netinsight
zoom-in-whitePerbesar
Vicky Prasetyo dan Aldi Taher tanding tinju. Foto: You Tube Netinsight
ADVERTISEMENT
Vicky Prasetyo dan Aldi Taher tanding tinju. Laga tersebut adalah bagian dari sajian Holywings Sport Show (HSS) Boxing yang ditayangkan di Net TV pada Minggu (27/2) malam.
ADVERTISEMENT
Aldi Taher yang berada di sudut biru masuk terlebih dulu ke ring. Diiringi lagu John Cena, Aldi tampak sangat bergairah untuk tanding tinju melawan Vicky Prasetyo.
Di sisi lain, Vicky Prasetyo yang berada di sudut merah masuk ke ring dengan mengenakan kostum ala gladiator. Penampilannya terlihat sangat menyita perhatian.
Vicky Prasetyo dan Aldi Taher tanding tinju. Foto: You Tube Netinsight
Vicky menekan Aldi sejak ronde pertama. Vokalis band Kudeta itu melemparkan pukulan hook dengan baik. Sementara itu, Aldi hanya bertahan dan menghindari pukulan dari Vicky.
Vicky terus menyerang Aldi di ronde kedua. Pukulan demi pukulan diarahkan ke Aldi yang kembali hanya bertahan.
Aldi tampak lelah dan kehabisan napas. Vicky memanfaatkan situasi itu untuk menyerang Aldi. Di tengah pertandingan, Aldi tampak keluar dari ring.
ADVERTISEMENT

Aldi Taher Kalah Tanding Tinju dengan Vicky Prasetyo

Vicky Prasetyo dan Aldi Taher tanding tinju. Foto: You Tube Netinsight
Saat hendak masuk ke ronde tiga, Aldi memilih untuk mundur. Vicky akhirnya dinobatkan sebagai pemenang. Aldi kalah secara TKO. Vicky kemudian memberikan tanggapan usai selesai menanding.
"Proses itu tidak pernah mengkhianati hasil. Kalau sudah di atas ring, tidak ada yang bisa mengalahkan gladiator," kata Vicky.
Selain itu, pria 37 tahun tersebut menyampaikan harapan soal tinju di Indonesia.
"Saya bukan cuma ingin menghibur, saya juga ingin menghidupkan kembali tinju di Indonesia. Jangan sampai olahraga ini mati suri," ucapnya.
Vicky Prasetyo dan Aldi Taher tanding tinju. Foto: You Tube Netinsight
Pengacara kondang, Hotman Paris, kemudian memberikan sabuk kemenangan pada Vicky. Merasa bangga, ia pun berteriak dengan lantang.
Selain Vicky melawan Aldi Taher, HSS juga menghadirkan pertandingan antara Tibo Monabesa dan Jayson Vayson, petinju Filipina asuhan Manny Pacquio.
ADVERTISEMENT