Tanggapan Kiky Saputri soal Pernikahannya Dihadiri Banyak Pejabat

29 Januari 2023 14:08 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kiky Saputri resmi menikah dengan M. Khairi. Foto: Instagram/@kikysaputrii
zoom-in-whitePerbesar
Kiky Saputri resmi menikah dengan M. Khairi. Foto: Instagram/@kikysaputrii
ADVERTISEMENT
Kiky Saputri telah resmi menjadi istri dari M. Khairi. Mereka menggelar pernikahan di The Tribrata, Jakarta Selatan, Sabtu (28/1).
ADVERTISEMENT
Pernikahan mereka digelar dengan begitu mewah. Tamu undangannya dihadiri oleh deretan selebriti dan juga pejabat negara.
Salah satu pejabat yang hadir di acara pernikahan Kiky adalah Menteri BUMN, Erick Thohir. Stand up comedian berusia 29 tahun itu mengaku sempat digoda Erick.
Kiky Saputri resmi menikah dengan M. Khairi. Foto: Instagram/@kikysaputrii
"Pak Erick Tohir kan jadi saksi. Malah bisik-bisik dia, 'Cieee, Kiky kawin,'" ucap Kiky Saputri usai menikah.
Kiky Saputri sendiri merasa bersyukur karena pernikahannya dihadiri oleh para pejabat. Meskipun ia sering melakukan roasting ke para pejabat, namun hubungan mereka tetap terjalin baik.
"Alhamdulillah karena memang keluarga Khairi sudah banyak pejabat, ternyata pejabat-pejabat yang kenal aku datang juga, Pak Anies, Pak Ganjar, Bu Susi. Aku merasa walaupun aku roasting tapi hubungan baiknya terjalin, antara wakil rakyat dan rakyat biasa," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Saat menikah dengan Kiky Saputri, M. Khairi memberikan sejumlah maskawin, salah satunya adalah emas 28 gram. Khairi lancar saat membaca ijab kabul.
"Saya terima kawin dan nikahnya Rizkhy Nurasly Saputri dengan maskawin tersebut dibayar tunai," kata Khairi.