Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Tengah Jalani Proses Cerai, Istri Ramon Y Tungka Pergi ke Korea
17 Mei 2018 20:26 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
ADVERTISEMENT
Rumah tangga Ramon Y Tungka dan Qory Sandioriva memang tengah bermasalah dan terancam kandas. Sidang perdana kasus perceraian mereka sudah dihelat pada 19 April dan akan kembali dilangsungkan pada 28 Juni mendatang.
ADVERTISEMENT
Meski demikian, Ramon dan Qory masih saling berkomunikasi. Sebab, keduanya masih sama-sama mengasuh sang buah hati secara bergantian. Hal itu diungkap oleh Fariawati, ibunda Qory.
"Terkait anak, mereka tetap saling mengurus. Qory dan Ramon tetap saling berkomunikasi karena masih ada anak," ungkap Fariawati kepada kumparan (kumparan.com), Kamis (17/5).
"Jadi, saya menyayangkan saja (masalah perceraian mereka). Apa sih yang dicari lagi di hidup ini? Kalau Qory sudah ngerti Ramon, tinggalkan yang enggak disuka Ramon tinggalkan. Begitu juga Ramon, tinggalkan yang enggak disuka Qory. Itu kan namanya pasangan," tambahnya.
Menurut Fariawati, Qory dan sang cucu pernah tinggal bersamanya. Namun, tidak lagi demikian adanya sejak Qory pergi ke Korea sekitar dua minggu yang lalu.
ADVERTISEMENT
"Qory ke Korea. Ada acara dia, kerjaanlah. Kemarin sempat tinggal di sini. Saya tak bertemu cucu sudah dua minggu, sejak Qory pergi," ujarnya.
Selama Qory berada di Korea, buah hatinya diasuh oleh Ramon. Hanya saja, Fariawati mengaku tak tahu-menahu di mana Ramon berada saat ini lantaran menantunya itu hanya berkomunikasi dengan Qory, tidak dengannya.
"Sejak dia (Qory) berangkat, Ramon yang jaga anaknya. Saya enggak tahu di mana dia (Ramon)," ucap Fariawati.
"Mereka itu ada peraturan sendiri, merawat bergantian. Itu supaya, di mata anak mereka yang belum mengerti apa-apa, 'Oh, Mama kerja, Papa ada,' kan begitu," tambahnya.
Sementara itu, Fariawati mengaku tak tahu-menahu bagaimana keputusan Qory dan Ramon terkait hak asuh anak. Ia memilih untuk menyerahkannya kepada mereka berdua dan enggan ikut campur.
ADVERTISEMENT
"Saya belum tahu itu. Saya dengar dia gugat dan sebagainya, cerita begini-begitu, saya cuma diam, enggak kasih komentar. Saya menyerahkan kepada anak-anak supaya dewasa," tandasnya.