Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
ADVERTISEMENT
Tiga orang telah ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka di Argentina berkaitan dengan kematian penyanyi Liam Payne .
ADVERTISEMENT
Para tersangka didakwa membiarkan seseorang memasok, memfasilitasi dan mengkonsumsi narkotika hingga tak sadarkan diri, lalu meninggal dunia.
Dilansir People, kantor Kejaksaan Kriminal dan Pemasyarakatan Nasional Argentina belum bisa menyebut identitas tiga orang tersebut.
Yang jelas, tersangka pertama adalah orang yang sehari-hari menemani Liam Payne selama berada di kota Buenos Aires. Kemudian tersangka kedua adalah pegawai hotel yang dituduh memasok kokain kepada Payne.
Sementara tersangka ketiga adalah pemasok narkoba. Hasil autopsi mengatakan narkoba yang dikonsumsi Payne ada beberapa jenis, salah satunya kokain pink.
Kondisi Liam Payne Sebelum Jatuh dari Balkon Hotel Lantai Tiga di Argentina
Keterangan terbaru dari kepolisian menilai Payne tidak sadarkan diri, terjatuh, lalu meninggal dunia dari balkon hotel lantai tiga di Buenos Aires.
ADVERTISEMENT
“Payne tidak sepenuhnya sadar atau sedang mengalami penurunan atau kehilangan kesadaran pada saat terjatuh. Tiga orang harus bertanggung jawab atas peristiwa ini," bunyi keterangan polisi.
Pihak berwenang juga telah melakukan sembilan rangkaian penggeledahan dan penyidikan dalam pekan ini.
Di Argentina, ada aturan keras yang melarang tindakan menyakiti diri sendiri dalam bentuk apa pun berdasarkan intervensi fisik oleh pihak ketiga.
Intervensi dari pihak ketiga inilah yang diduga kuat jadi salah satu faktor penyebab kematian Payne.
Payne meninggal dunia dalam usia 31 tahun usai jatuh dari balkon hotel di Buenos Aires, Argentina, pada Rabu (16/10) waktu setempat. Jenazahnya bakal dikirim ke Inggris dan dimakamkan dalam pekan ini.