Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Bekerja sebagai LO atau Liasion Officer bukanlah hal yang mudah. Kerja keras dan disiplin jadi poin utama agar bisa menjadi LO profesional.
ADVERTISEMENT
Meski menjadi LO terkesan pekerjaan yang menyenangkan karena bisa mengikuti sang artis kemana saja, namun tidak semua LO bisa dengan bebas menikmati konser atau bertegur sapa dengan artis yang mereka jaga.
Menjadi LO profesional memang tidak mudah. Namun kalian bisa belajar menjadi LO handal dengan tips dari Ebby Sibuea. Wanita yang bekerja di Dyandra Entertainment sebagai project team ini memberikan tips dan fakta menarik seputar bekerja sebagai LO.
"Yang utama ya harus mau giat bekerja. Jadi LO itu sama seperti kita menyiapkan jadwal dari bangun tidur hingga tidur lagi, cuma bedanya kita menyiapkan jadwal orang lain," ujar Ebby saat ditemui kumparan (kumparan.com) Senin (20/3).
Wanita yang akrab disapa MissE ini menjelaskan seorang LO harus detail, teliti, dan disiplin. Tepat waktu juga jadi hal utama agar client tidak komplain.
ADVERTISEMENT
"Kita akan dapat email banyak sekali dari mereka (klien). Misal jam 12 mereka ngabarin mau keluar jam 6, tiga menit kemudian mereka bisa email lagi ganti jadwal berangkatnya jam 6.15, jadi kita harus cekatan" ujar Ebby.
Selain disiplin untuk jadi LO juga harus mau belajar. Ebby menyebutkan promotor biasanya hanya mempekerjakan LO profesional yang sudah terbiasa menangangi event.
Ia bercerita sebelumnya pernah menggunakan jasa fans sebagai LO namun hasilnya tidak memuaskan.
"Dulu pernah kerja bareng fans. Tapi mereka malah jadi asyik nonton dan lupa pekerjaan. Kita jadi dipanggil sama agensi karena tidak pakai LO profesional" kata Ebby.
Wanita yang sudah bekerja dengan Dyandra Promosindo sejak 2006 ini menjelaskan tidak ada jumlah tentu saat LO dipanggil untuk menangangi sebuah event.
ADVERTISEMENT
"Ngga tentu sih. Misal pas SHINee kemarin, mereka bawa 70 staff, kita siapkan 20 hingga 25 LO untuk mereka. Ada yang handle makanan, penginapan, belum lagi kalau artis dan staff tinggalnya di hotel berbeda" cerita Ebby.
Meski ada kemungkinan untuk bisa bertemu artis secara langsung, Ebby mengatakan bahwa hal tersebut belum tentu terjadi. Artis-artis biasanya lebih sering dikawal petugas keamanan dan LO hanya akan menyampaikan apa yang mereka butuhkan lewat staff resmi, manajer atau sekuriti.
Bagaimana, tertarik untuk jadi LO?