Twenty One Pilots Rilis Album Baru pada 17 Mei 2024

8 Maret 2024 14:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Grup musik Twenty One Pilots siap merilis album terbarunya, Clancy, pada 17 Mei 2024 melalui Fueled By Ramen.  Foto: Dok. Warner Music Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Grup musik Twenty One Pilots siap merilis album terbarunya, Clancy, pada 17 Mei 2024 melalui Fueled By Ramen. Foto: Dok. Warner Music Indonesia
ADVERTISEMENT
Grup musik Twenty One Pilots siap merilis album terbarunya, Clancy, pada 17 Mei mendatang melalui Fueled By Ramen. Clancy menandai album studio pertama Twenty One Pilots dalam tiga tahun terakhir. Sebelumnya album mereka berjudul Scaled and Icy mendapat sertifikat RIAA Gold.
ADVERTISEMENT
Duo yang terdiri dari Tyler Joseph dan Josh Dun ini membagikan single pertama dari album tersebut, yakni Overcompensate, yang sudah tersedia di berbagai platform streaming. Kemudian ada official video yang disutradarai oleh Reel Bear Media.
Overcompensate menyambut pendengar kembali ke dunia Twenty One Pilots yang imersif. Breakbeat balap dibangun dalam lagu tersebut dan terkesan sangat dinamis.

Lagu-lagu di Album Clancy Milik Twenty One Pilots Akan Dirilis Satu per Satu

Setelah Overcompensate, satu per satu single dalam album Clancy akan dirilis hingga 17 Mei 2024. Clancy tersedia untuk pre-order dalam berbagai format fisik.
Dua set kotak deluxe album tersebut akan dicetak dengan edisi terbatas. Ada juga empat varian vinyl dengan tambahan eksklusif, CD + buku eksklusif dan kaset + photocard dan banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Perililisan album Clancy bertepatan dengan ulang tahun album Blurryface yang dirilis tepat sembilan tahun lalu.
Berikut 13 lagu yang ada di album Clancy:
1. Overcompensate
2. Next Semester
3. Midwest Indigo
4. Routines In The Night
5. Backslide
6. Vignette
7. The Craving (Jenna’s Version)
8. Lavish
9. Navigating
10. Snap Back
11. Oldies Station
12. At the Risk Of Feeling Dumb
13. Paladin Strait