Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Unggah Foto Keluarga, Ayah Lesti Diminta Netizen Tetap Pidanakan Rizky Billar
1 Oktober 2022 16:15 WIB
·
waktu baca 4 menitADVERTISEMENT
Keharmonisan yang ditampilkan Rizky Billar dan Lesti Kejora selama ini di depan publik seketika runtuh. Lesti telah melaporkan Billar ke polisi atas kasus KDRT yang menimpanya.
ADVERTISEMENT
Dalam laporannya ke polisi, Lesti mengaku dibanting dan dicekik oleh Billar hingga berkali-kali. Tak hanya itu, Lesty juga ditarik ke kamar mandi lalu dibanting ke lantai.
Kini, Lesty tengah menjalani perawatan di rumah sakit. Ia mengalami luka lebam dan sakit di sekujur tubuh akibat tindak kekerasan yang dilakukan Billar.
Sampai saat ini pihak keluarga Lesti pun belum bicara mengenai kasus ini. Menurut Sandy Arifin selaku kuasa hukum, ayah dan ibu Lesti masih fokus untuk kesembuhan sang anak.
Meski masih bungkam, ayah Lesti, Endang Mulyana, baru saja mengunggah foto keluarganya. Di foto tersebut tampak Endang bersama sang istri dan ketiga anaknya tengah beribadah di Tanah Suci.
"😘😘❤️❤️❤️," tulis Endang sebagai caption, Sabtu (1/10).
ADVERTISEMENT
Unggahan ini pun langsung menjadi sorotan sebab sejak kasus KDRT mencuat, ayah Lesti jarang membuat IG Story atau mengunggah foto di IG seperti biasa.
Para penggemar Lesti pun banyak yang bertanya mengenai kondisi sang idola, banyak pula yang mendoakan Endang sekeluarga agar tetap kuat menghadapi masalah ini.
"Ayah...smg Dede diberikan kesehatan kembali, dan segera bangkit lagi dg didampingi Ayah...😢," kata netizen.
"Titip peluk untuk lesti dan baby L ya pak…❤️ Semoga Allah beri kekuatan extra utk bapak dan seluruh keluarga ❤️Bismillah semoga kedepannya lesti , baby L dan seluruh keluarga lesti selalu bahagia dan selalu dalam lindungan Allah…aamiin ❤️." tulis netizen lain.
"Ayah gmn keadaan Lesti? Tolong kasih kabar meski sedikit, biar para fansnya tidak trllu khawatir 😢," tulis netizen lainnya.
Selain itu, unggahan Endang ini juga dibanjiri komentar netizen yang meminta Lesti dan kedua orang tuanya untuk tetap membawa kasus ini ke ranah hukum. Tak sedikit yang meminta Endang supaya tidak mencabut laporan dan memenjarakan Billar.
ADVERTISEMENT
"Bapaaaakkkk…. Plisss ambil dede secepatnya…… 😭😭😭😭 jangan sampe balik ke bilar. Udah cukup apa yg dede rasain…. Kita bisa kok semua jagain dede. Ada bapak, ada enin… smua gak pernah perlakukan dede seenaknya. Udah cukup selama ini dede tersiksa pak 😭😭😭😭," tulis netizen.
"Ayah, jangan cabut laporannya. @rizkybillar harus masuk penjara," kata netizen lain.
"Cepet sehat lesti, kamu harus tetep kuat anak baik, anak cantik ada abang fatih dan kami semua yg memguatkan mu, kawal billar masuk bui pak... 🤬🤬," kata netizen.
"Jangan cabut laporan nya pak @ayah_kejora klo mau di maafin gpp tp hukum terus berjalan. Jangan biarin @lestykejora tersakiti lagi u/ kesekian x nya. Aku bukan fans lesti dan siapapun tp sbg perempuan dan ibu sangat sakit hati sm berita nya. Masih banyak laki2 baik di luar sana. Dede masih mudah cantik sukses banyak yg udah tua jg msh sendiri dr pd anak bapak menderita please 🙏🏻," tulis netizen.
ADVERTISEMENT
"Tabah dan jadi amalan buat keluarga bapak, sehat buat kalian Lesty dan baby L. Tolong dikasih pelajaran si cowoknya pak @ayah_kejora sy amat sngt benci cowok yang udh slh malah main fisik itu ga bagus untuk Dede. Ambil putusan yang tepat untuk diteruskan aja laporannya," tulis netizen lainnya.
Seperti telah diberitakan, Rizky Billar, yang ketahuan berselingkuh, disebut emosi usai Lesti Kejora minta dipulangkan ke orang tua. Hal itu berdasarkan keterangan Lesti, seperti tertulis dalam surat laporan kepolisian dengan nomor LP/B/2348/IX/2022/SPKT/Polres Metro Jaksel/Polda Metro Jaya.
Rizky Billar disebut mendorong Lesti Kejora pada Rabu pukul 01.51 WIB. Ia juga membanting sang istri ke kasur dan mencekiknya. Pada pukul 09.47 WIB, Billar menarik tangan Lesti ke arah kamar mandi, lalu membanting istrinya tersebut ke lantai berulang kali.
ADVERTISEMENT
Atas dugaan melakukan tindak KDRT, Rizky Billar disangkakan dengan Pasal 44 UU RI No. 23 Tahun 2004. Ia juga bakal segera dipanggil untuk diperiksa oleh polisi. Sementara itu, polisi telah memeriksa dua saksi, yakni Novitasari dan Firda.