Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Kabar duka datang dari keluarga pasangan musisi Melly Goeslaw dan Anto Hoed . Siti Soendari, ibunda Anto, meninggal dunia pada Selasa (9/2).
ADVERTISEMENT
Melly Goeslaw menyampaikan kabar duka tersebut melalui Instagram, Rabu (10/2). Menurut perempuan berusia 47 tahun itu, ibu mertuanya mengembuskan napas terakhir setelah mengidap penyakit.
"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun • Selasa 9 Februari 2021 Waktu Adzan Dzuhur daerah Tangsel pukul 12.10 Allah mengakhiri sakit ibu dan menjemput ibu dengan sangat indah," tulis Melly Goeslaw sebagai caption unggahan Instagram.
Personel grup musik Potret tersebut kemudian menuliskan ungkapan hatinya. Ia mengaku bersyukur lantaran diberi waktu oleh Tuhan untuk mengurus dan mendampingi ibu mertua hingga saat-saat terakhir.
"Kehidupan adalah tentang waktu, tentang bakti, dan cinta. Terima kasih ya Allah sudah memberikan waktu untuk kami mengurus ibu dan mendampingi hingga napas terakhir," tulisnya.
ADVERTISEMENT
Melly Goeslaw juga menyampaikan doa untuk ibu mertuanya. Ia berharap agar almarhumah bahagia di sisi Tuhan.
"Bahagialah di surga, melukis lagi di sana ya Ibu, ketemu Mamah, ketemu Bapak, dan insyaallah kita nanti berkumpul lagi di surga Allah SWT," tulis Melly Goeslaw.
Ia menyertakan video yang memperlihatkan foto-foto ibu mertuanya semasa hidup hingga cuplikan video pemakaman. Tak lupa, Melly Goeslaw berterima kasih kepada mereka yang telah mendoakan mendiang Siti Soendari.
"Terima kasih semua doa yang dipanjatkan untuk ibu kami. Mohon kelapangan hati untuk memaafkan segala salah dan dosa ibu," pungkasnya.