Vebby Palwinta Ungkap Alasan Melahirkan Anak Pertama secara Caesar

8 Januari 2021 19:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pernikahan Vebby Palwinta Foto: Instagram @vebbypalwinta
zoom-in-whitePerbesar
Pernikahan Vebby Palwinta Foto: Instagram @vebbypalwinta
ADVERTISEMENT
Aktris Vebby Palwinta melahirkan anak pertamanya dengan Razi Bawazier pada 6 Januari lalu. Bayi berjenis kelamin laki-laki itu diberi nama Ali Razi Bawazier.
ADVERTISEMENT
Vebby melahirkan anak pertamanya melalui operasi caesar. Ia pun mengungkapkan alasannya dalam konferensi pers virtual yang digelar hari ini, Jumat (8/1).
"Perjuangan melahirkannya, karena memang anak pertama aku, ini suatu pengalaman baru, challenging aja buat aku. Dari awal, pengin banget kalau bisa normal, gimana pun caranya. Setiap kontrol juga enggak ada kendala," ucap Vebby Palwinta.
Vebby Palwinta dan Razi Bawazier Foto: Instagram/razibawazier
Meskipun begitu, Vebby belum bisa melahirkan secara normal. Selama ini memang tak ada masalah dengan kandungannya. Hanya saja, ia diminta oleh dokter untuk menjalani operasi caesar karena pembukaannya lambat.
"Sudah dicek juga, dokter enggak komplain, cuma qadarullah ada pembukaan lambat, sudah waktunya (lahir), enggak bisa ditunda. Ya, sudah. Satu-satunya jalan di-caesar, yang penting bayi dan ibunya selamat," jelas Vebby.
ADVERTISEMENT
Pemain sinetron Arti Sahabat itu juga bercerita tentang suaminya selama operasi caesar berjalan. Menurut Vebby, sang suami selalu setia mendampinginya dari sebelum tiba di rumah sakit.
"Razi ngedampingin dari sebelum masuk rumah sakit, sudah stay di sini. Ya, sudah. Sebelumnya aman, enggak ada kontak sama orang lain. Dia temenin dari pagi subuh. Ke rumah sakit temenin, sampai di ruang operasi nemenin terus," ujarnya.
Razi sendiri cukup antusias menyambut kelahiran anak pertamanya. Ia bahkan sampai tak bisa berkata-kata ketika anaknya sudah lahir.
"Aku enggak nangis, lebih ke yang speechless. Nangisnya hari keduanya. (Hari) pertamanya kayak hilang sadar punya anak, baru sadar di hari kedua, baru saat itu nangis. Aku nangis haru dikit liat kamunya berjuang banget buat bisa kasih keturunan buat akunya," kata Razi dalam kesempatan yang sama.
ADVERTISEMENT