Via Vallen Bagi-bagi 30 Juta Masker dan Sembako

13 April 2020 18:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi dangdut Via Vallen saat tampil di acara Indonesia Dangdut Award 2019 di kawasan Daan Migot, Jakarta, Kamis, (7/11/2019). Foto: Ronny Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi dangdut Via Vallen saat tampil di acara Indonesia Dangdut Award 2019 di kawasan Daan Migot, Jakarta, Kamis, (7/11/2019). Foto: Ronny Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Para selebriti seolah sedang berlomba-lomba menunjukkan sisi kemanusiaan mereka untuk membantu sesama di tengah pandemi virus corona yang turut melanda Indonesia. Via Vallen, tak terkecuali. Bersama GEMAS (Gerakan Memakai Masker), pedangdut berusia 28 tahun itu bagi-bagi masker gratis.
ADVERTISEMENT
"30jt MASKER GRATIS buat seluruh masyarakat Indonesia bisa kalian dapetin melalui scan barcode yg ada di Video ini. Semoga bermanfaat ♥️ #maskergratis #corona #dirumahaja #stayhome #covid19," tulis Via Vallen sebagai caption salah satu unggahan Instagram.
Via Vallen Foto: Garin Gustavian/kumparan
Dalam rangka menyebarluaskan gerakan tersebut, Via Vallen juga menyanyikan lagu berjudul Gemas karya Bobby Febian, yang dipersembahkan untuk seluruh masyarakat Indonesia dalam melawan dan mencegah penularan virus corona demi kesehatan bersama.
Tak cuma Via Vallen, sejumlah artis turut mendukung gerakan itu. Salah satunya Baim Wong. Suami Paula Verhoeven tersebut menyebarkan informasi mengenai pembagian masker gratis melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.
"Ada kabar baik buat teman-teman. Sekarang ada program GEMAS (Gerakan Memakai Masker), yang akan bagi-bagi jutaan masker kain GRATIS. Ingat ya, pakai masker itu harus untuk kesehatan kita bersama, terutama di saat wabah corona. Memang awalnya kurang nyaman. Tapi lama-lama akan terbiasa. Dan jangan lupa, setiap hari masker kainnya harus dicuci bersih ya!" tulis Baim Wong sebagai caption unggahan Instagramnya baru-baru ini.
ADVERTISEMENT
Upaya Via Vallen dalam membantu sesama di tengah pandemi virus corona bukan hanya dengan membagikan 30 juta masker gratis. Ia juga telah turun tangan membagikan langsung sembako untuk sebagian masyarakat. Mengenai itu ia ceritakan melalui salah satu unggahan Instagram belum lama ini.
"Alhamdulillah bantuan sembako di situasi wabah #corona sebagian sudah disalurkan. Semoga tepat sasaran dan bisa sedikit meringankan," tulis Via Vallen sebagai caption unggahan tersebut.
Tak lupa, ia mengajak masyarakat untuk ikut serta membantu sesama, terlebih yang kurang beruntung.
"Saya mau mengajak semua temen-temen, bapak, ibu yg melihat postingan saya ini untuk turut membantu saudara2 kita yg kurang mampu. Jika memiliki tabungan lebih, tolong sisihkan sebagian untuk mereka yg membutuhkan bantuan. Kita yg punya tabungan lebih, Alhamdulillah masih bisa makan walaupun harus #dirumahaja. Tapi mereka yg ga punya bos, bahkan ga punya tabungan mau makan apa???" tulis Via Vallen.
ADVERTISEMENT