Vira Talisa: Pandemi Memberi Arti Baru untuk Lagu Walking Back Home

31 Januari 2021 18:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi Vira Talisa saat berkunjung ke kantor Kumparan, Kamis (4/4). Foto: Faisal Rahman/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi Vira Talisa saat berkunjung ke kantor Kumparan, Kamis (4/4). Foto: Faisal Rahman/kumparan
ADVERTISEMENT
Walking Back Home jadi salah satu lagu hits dari Vira Talisa yang dirilis pada 2016. Penyanyi berusia 27 tahun tersebut membawakannya di perayaan ulang tahun kumparan #FourTheFuture pada hari ini, Minggu (31/1).
ADVERTISEMENT
Sambil bermain piano, Vira melantunkan lagu tersebut dengan indah dan meneduhkan.
Dia juga menuturkan inspirasi di balik lagu Walking Back Home. Vira menulisnya saat masih kuliah di Prancis.
"Ini terinspirasi saat aku kuliah, setiap pulang dari kampus dan dari mana pun aku jalan kaki. Cetek, sih. Tapi aku langsung menerapkan itu ke cerita yang lebih kayak, habis ditinggal orang terus enggak apa-apa jalan sendiri," ungkapnya.
Penyanyi Vira Talisa berkunjung ke kantor kumparan. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Oleh karena itu, lewat lagu ini Vira juga menyisipkan pesan tentang kemandirian.
"Enggak apa-apa, kok, kita jalan sendiri-sendiri pada akhirnya," tambah penyanyi yang melepas album Primavera di 2019 itu.
Tapi, dia mengungkapkan sekarang Walking Back Home justru memiliki arti baru di tengah pandemi COVID-19. Vira juga kerap mempelesetkannya menjadi Working From Home (bekerja dari rumah).
ADVERTISEMENT
"Dipikir-pikir relate banget sama sekarang harus working from home. Jadi lagu ini memiliki arti baru saat pandemi," ucapnya.

Perayaan Ulang Tahun Ke-4 kumparan #FourTheFuture

pengisi acara ulang tahun #FourTheFuture Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Selain Vira Talisa, ada pula Armand Maulana, Fourtwnty, Ziva Magnolya, Novia Bachmid, sampai Eva Celia yang turut meramaikan perayaan ulang tahun ke-4 kumparan, dengan tema #FourTheFuture.
Tema ini diusung agar kita bisa tetap memiliki harapan untuk masa depan yang lebih baik. Momentum ulang tahun ini juga dimanfaatkan untuk berkolaborasi dengan para figur publik serta musisi, untuk memberi semangat kepada teman kumparan yang sudah setia bersama kami selama 4 tahun ini.
Perayaan ulang tahun ke-4 kumparan digelar begitu istimewa, karena berlangsung secara virtual selama 12 jam, sejak pukul 09.00-21.00 WIB di Instagram @kumparancom.
ADVERTISEMENT
Acara ulang tahun kumparan yang didukung oleh PLN, Enesis Group, Enduro, Fiesta, Slai Olai, BNI, dan IM3 Ooredoo juga akan membagi-bagikan hadiah puluhan juta rupiah, iPhone 12, uang tunai dan banyak lagi buat kamu yang hadir memeriahkan acara.