Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Wejangan Parto Patrio untuk Amanda Caesa yang Terjun ke Dunia Entertainment
3 April 2024 17:11 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pelawak senior Parto Patrio memberikan wejangan serius kepada putrinya, Amanda Caesa Addiva, terkait keputusannya untuk terjun ke dunia entertainment.
ADVERTISEMENT
"Setelah dia menginjakkan kaki ke dunia entertain, baru saya kasih ini (wejangan), 'Kamu sudah masuk ke dunia entertain kamu jangan terlalu introvert jadi orang.' Dia kalau di rumah sudah di rumah saja, di kamar saja, 'Sekarang kamu harus lebih terbuka humble lagi kepada orang-orang'," kata Parto di kawasan Mampang, Jakarta Selatan.
Amanda Caesa Menerapkan Wejangan dari Parto Patrio
Selain itu, Parto meminta Amanda dapat bijak dalam menggunakan media sosial.
"Apalagi ada socmed, medsos, itu kadang-kadang kamu posting apa, nanti ada yang benci ada yang suka. Kalau kamu tidak suka sama komen-komen netizen, ya, enggak usah dibaca," tutur Parto.
ADVERTISEMENT
Wejangan Parto itu, diakui Amanda, perlahan mulai ia terapkan dalam kehidupannya sehari-hari. Alhasil, kini Amanda merasa dirinya bisa jauh lebih terbuka, termasuk adanya perbaikan dari segi public speaking.
"Sekarang lebih enggak introvert sih, tapi jadi bisa lebih terbuka gitu aja sih, karena waktu aku zaman sekolah juga bukan tipe yang nongkrong kalau bisa pulang sekolah, ya, pulang sekolah ke rumah gitu. Jadi, emang dari dulu jarang main," ungkap Amanda.
"Tapi ketika diharuskan di entertainment diharuskan bertemu dengan banyak orang, terus ya harus banyak ngomong jadi lebih belajar untuk percaya diri, untuk public speaking jadi membantu aku banget public speaking sih, salah satunya," lanjutnya.
Beruntung bagi Amanda, ia memiliki ayah yang juga merupakan pelaku dunia hiburan, sehingga banyak hal bisa ia pelajari langsung dari sang ayah.
ADVERTISEMENT
"Paling ya didukung (banget sih). Enggak yang 'gini gini' enggak sih," kata Amanda.