Agensi Bermasalah, Karier Astro Masih Tidak Jelas

15 Mei 2018 17:09 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Astro (Foto: Facebook  @offclASTRO)
zoom-in-whitePerbesar
Astro (Foto: Facebook @offclASTRO)
ADVERTISEMENT
Nama Astro mungkin tidak asing lagi di kalangan penggemar K-Pop. Grup yang beranggotakan MJ, JinJin, Eunwoo, Moonbin, Rocky, dan Yoon Sanha sudah menarik perhatian para penggemar K-Pop bahkan sebelum debut.
ADVERTISEMENT
Sebelum resmi melangsungkan debutnya, keenam anggota pernah tampil dalam web drama yang berjudul 'To Be Continued'. Dalam drama ini Astro beradu akting dengan aktris Kim Sae-ron, aktor Seo Kang-joon, dan girlband Hello Venus.
Bukan hanya tampil dalam web drama, mereka juga sering tampil di TV lewat program reality show 'Astro OK! Ready'.
Hingga akhirnya Astro resmi melangsungkan debutnya pada Februari 2016 dengan merilis mini album 'Spring Up' dengan lagu andalan 'Hide & Seek'.
Dalam waktu satu minggu, mini album 'Spring Up' berhasil menduduki peringkat enam di 'Billboard World Albums Chart' dan peringkat empat di 'Gaon Music Chart'. Hanya dalam waktu lima bulan setelah debut, Astro sukses menggelar konser solo selama dua hari berturut-turut di Seoul. Bukan hanya itu mereka juga berhasil mengadakan showcase di beberapa negara Asia seperti Jepang, Thailand, bahkan Indonesia.
ADVERTISEMENT
Dengan mengusung konsep ceria dan penuh warna, Astro berhasil membangun popularitas mereka terutama dikalangan para remaja wanita. Dalam tahun 2016, Astro berhasil meraih penghargaan 'Rookie of the Year' dalam acara 'SBS Power FM Cultwo Show' dan '8th Philippine K-Pop Awards'. Di tahun yang sama Astro juga dinominasikan menjadi 'Best New Artist' dalam enam acara penghargaan musik terbesar di Korea Selatan.
Astro (Foto: Facebook  @offclASTRO)
zoom-in-whitePerbesar
Astro (Foto: Facebook @offclASTRO)
Bukan hanya kegiatan grup, para anggota Astro juga mulai disibukkan dengan kegiatan solo. Moonbin dan Eunwoo merupakan dua anggota Astro yang paling sering tampil di berbagai program TV mulai dari reality, iklan, hingga drama. Nama Eunwoo semakin dikenal ketika ia berhasil meraih penghargaan 'Male CF star' pada tahun 2017.
ADVERTISEMENT
Namun, di tengah popularitas Astro yang mulai meningkat, agensi yang menaungi mereka, Fantagio, mengalami masalah internal sehingga menyebabkan beberapa rencana aktivitas grup seperti jadwal comeback nasibnya tidak jelas. Para Aroha (nama penggemar Astro) harus mengalami kekecewaan sebanyak dua kali setelah jadwal comeback Astro dibatalkan sejak Februari lalu.
Bahkan pihak agensi sendiri belum dapat memastikan kapan Astro akan melangsungkan comeback. Hal ini tentu membuat para penggemar mulai khawatir akan nasib grup yang dipimpin JinJin ini.
Beberapa penggemar berharap ada agensi yang mau merekrut dan menyelamatkan Astro. Penggemar lain mulai takut jika nantinya masalah yang melibatkan Fantagio menyebabkan perpecahan hingga Astro bubar atau dibubarkan.
Meskipun begitu penggemar masih akan tetap setia untuk mendukung keenam anggota Astro. Penggemar berharap Astro bisa terus bertahan dan tetap membangun popularitas mereka hingga beberapa tahun ke depan.
ADVERTISEMENT
Bagaimana menurutmu?