Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1

ADVERTISEMENT
Serial drama Korea Soul Mechanic atau disebut juga Fix You, akan tayang pada 6 Mei mendatang di stasiun TV KBS. Drama ini akan menggantikan slot jam tayang Meow the Secret Boy, yang sudah tamat beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
Lewat serial drama Soul Mechanic, penggemar drama Korea bisa kembali menyaksikan akting Jung So Min sebagai tokoh utama. Ini merupakan drama terbaru yang ia bintangi, sejak terakhir kali tampil dalam drama The Smile Has Left Your Eyes pada 2018.
Penasaran apa saja yang akan disuguhkan serial drama Soul Mechanic? Simak tiga fun facts yang sudah dirangkum kumparan, berikut ini.
Dibintangi Jung So Min dan Shin Ha Kyun
Setelah cukup lama tak membintangi serial drama, para penonton akan dapat menyaksikan sisi baru dari Jung So Min lewat drama Soul Mechanic. Kali ini, ia akan memerankan tokoh Han Woo Joo, aktris musikal sekaligus pasien dari Lee Shi Joon (diperankan Shin Ha Kyun).
ADVERTISEMENT
Han Woo Joo adalah bintang musikal yang sedang naik daun, setelah bertahun-tahun bersusah payah berkarier di industri musik untuk bisa terkenal. Ia merasa paling bahagia saat berada di atas panggung, memiliki gairah yang tak ada habisnya untuk karya seni, dan dikenal sukses lebih karena kerja keras dibanding bakat alami.
Namun dibalik gemerlap kehidupannya sebagai aktris, Han Woo Joo juga memiliki berbagai kecemasan dan masalah mental, hingga harus pergi ke psikiater.
Aktor senior Shin Ha Kyun akan memainkan tokoh Lee Shi Joon, seorang psikiater yang bersedia merawat pasiennya melebihi jam kerja. Ia juga percaya, semua orang di dunia pasti pernah berbuat salah dan tak ada yang sempurna.
Suatu hari, ia bertemu Han Woo Joo di rumah sakit. Sebagai psikiater yang tahu saat orang punya masalah, ia berkata, "Aku akan membantumu, Woo Joo."
ADVERTISEMENT
Para penonton akan dibuat makin penasaran dengan chemistry yang akan dibangun Jung So Min dan Shin Ha Kyun, karena kedua selebriti ini terpaut jarak usia 15 tahun.
Mengangkat isu kesehatan mental
Secara garis besar, Soul Mechanic menceritakan kisah psikiater yang percaya pada 'penyembuhan', daripada 'menyembuhkan' pasien mereka. Drama ini bertujuan untuk menjelaskan masalah kesehatan mental umum seperti kecemasan, depresi, gangguan panik, trauma, skizofrenia, kecanduan alkohol, dan sebagainya, tanpa adanya prasangka.
Soul Mechanic memiliki pesan, bahwa setiap orang berhak punya masalah kesehatan mental, menunjukkannya, serta menerima bantuan dari psikiater.
"Melalui kisah tentang kehidupan sehari-hari banyak orang, kami berharap dapat menyajikan perjalanan sebuah penyembuhan, yang dapat mengobati jiwa penonton. Kami berharap drama ini bisa menjadi sumber kekuatan bagi hidup banyak orang," ujar produser Soul Mechanic seperti dilansir Soompi.
ADVERTISEMENT
Utamanya, drama Korea ini akan mengisahkan proses Woo Joo mengatasi kecemasan dan masalah mentalnya, dengan bantuan Lee Shi Joon. Ada pula kisah menyentuh sejumlah psikiater dan pasien mereka.
"Kami harap drama ini akan membantu orang-orang agar merasa tidak malu, untuk menyembuhkan rasa sakit di hati mereka, meski hanya sedikit," ujar Jung So Min dan Shin Ha Kyun soal drama ini.
Gabungan self-love, persahabatan, dan romansa
Seiring proses penyembuhan kesehatan mental Woo Joo, baik sang tokoh utama maupun penonton akan diberi kesadaran, tentang betapa pentingnya mencintai diri sendiri dan bahagia. Selain itu, penonton juga akan menyaksikan persahabatan Woo Joo dan para psikiater drama ini, termasuk dengan Lee Shi Joon.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, hubungan Woo Joo dan Shi Joon yang ditonjolkan dalam drama ini adalah kedekatan psikiater dan pasien. Maka, kamu harus menonton Soul Mechanic untuk mengetahui apakah akan ada ikatan romansa di antara keduanya.
Drama Korea Soul Mechanic atau Fix You akan turut dibintangi Tae In Ho, Park Ye Jin, hingga Joo Min Kyung. Drama ini akan tayang pukul 20.00 WIB setiap Rabu dan Kamis di KBS, mulai 6 Mei 2020.
Laporan: Thahira