Kata JYP Entertainment soal Youngjae GOT7 Dituding Lakukan Bullying saat Sekolah

21 Oktober 2020 19:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Youngjae GOT7. Foto: Instagram/@got7.with.igot7
zoom-in-whitePerbesar
Youngjae GOT7. Foto: Instagram/@got7.with.igot7
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini, seseorang di komunitas online mengaku pernah dirundung oleh Youngjae GOT7. Ia menjadi korban bullying saat mereka bersekolah di SMA Teknik Mokpo.
ADVERTISEMENT
Orang tersebut mengatakan Youngjae pernah mengambil uang dan barang berharga, sampai memukulnya tanpa alasan. Oknum yang mengaku korban itu juga menambahkan kalau ia memiliki keterbatasan intelektual dan gangguan pendengaran.
Youngjae GOT7. Foto: Instagram/@got7.with.igot7
Menanggapi hal ini, JYP Entertainment merilis pernyataan. Agensi menjelaskan bahwa mereka telah melakukan klarifikasi dengan Youngjae GOT7.
"Kami telah mengonfimasi langsung terkait kontroversi seputar artis JYP Entertainment yakni Youngjae. Youngjae menjelaskan, dia dan teman sekelasnya pernah bertengkar hingga menyebabkan perkelahian fisik," jelas agensi seperti dilansir Soompi.
"Setelah kejadian itu, mereka tidak dapat berdamai dan tetap menjalin hubungan yang kurang baik. Youngjae memberi tahu kami bahwa selain (pernyataannya) ini, semua klaim lain yang dibuat oleh penulis anonim itu tidak benar," lanjut mereka.
Youngjae GOT7. Foto: Instagram/@got7.with.igot7
Dalam unggahannya, sang penulis mengaku telah memberikan bukti terkait tindakan perundungan yang dilakukan oleh Youngjae GOT7 melalui email. Tapi JYP Entertainment mengatakan kalau mereka tidak menerima email atau kontak apa pun dari orang tersebut.
ADVERTISEMENT
"Kami telah menghubungi penulis anonim itu untuk melakukan verifikasi detail pasti kebenarannya, tetapi kami belum menerima tanggapan," ucap pihak agensi.
"Sementara itu, kami akan mengambil tindakan berdasarkan prinsip memverifikasi kebenaran secara lebih tepat, dan menyiapkan langkah-langkah yang diperlukan," tutup pihak agensi.
Laporan: Thahira