Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
Sejumlah idola K-Pop dilaporkan telah resmi menyelesaikan tugas wajib militer pada Rabu (7/10). Di antaranya adalah Key SHINee , N Vixx, dan Jinwoon 2AM .
ADVERTISEMENT
Mengikuti protokol COVID-19, ketiganya dinyatakan selesai wamil di hari libur terakhir masing-masing. Sebelumnya, Key, N, serta Jinwoon memulai wamil pada 2019, dan ditugaskan dalam pasukan band militer.
"Halo semuanya, ini Key SHINee. Hari yang kupikir tidak akan datang akhirnya tiba. Aku telah selesai (wamil) dengan sehat. Terima kasih banyak sudah menunggu," kata Key lewat pesan audio di website SHINee.
"Aku akan menyiapkan banyak hal untuk ditunjukkan kepada kalian, mohon antisipasinya. Aku ingin mengucapkan terima kasih sekali lagi, dan aku berharap dapat melihat kalian semua segera, tersenyum, dan bahagia. Sampai jumpa!" tambahnya.
Key adalah anggota SHINee kedua yang masuk dan selesai wamil setelah Onew. Sedangkan Jinwoon jadi anggota 2AM terakhir yang selesai menjalani wamil. Sementara itu, N adalah anggota VIXX yang pertama kali selesai wamil.
ADVERTISEMENT
Seperti Key, N juga mengabarkan kepulangannya lewat Instagram @achahakyeon. Ia mengatakan kalau leader VIXX ini sudah kembali dengan sehat, dan dapat banyak ilmu dari tugas militernya.
"Aku akan terus menyemangati para juniorku yang masih menjalankan tugas bela negaranya, dan seluruh perwira angkatan bersenjata. (Sekarang) aku akan menjadi Cha Hak Yeon yang bekerja lebih keras," tulis N seperti dilansir Soompi.
"Terima kasih dan terima kasih telah menunggu dan mendukungku! Hormat! Sersan Cha Hak Yeon telah resmi diberhentikan pada 7 Oktober! Hormat!" tutupnya.
Laporan: Thahira