news-card-video
11 Ramadhan 1446 HSelasa, 11 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Lee Min Ho Tak Sabar Temui Minoz Indonesia

9 Maret 2025 8:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lee Minho. Foto: Facebook/Lee Minho
zoom-in-whitePerbesar
Lee Minho. Foto: Facebook/Lee Minho
ADVERTISEMENT
Aktor Korea Selatan, Lee Min Ho, akan segera menyapa penggemarnya di Jakarta. Dalam hitungan hari, aktor kelahiran 1987 ini siap menggelar fan meeting bertajuk Mihoverse in Jakarta pada 19 April 2025 di ICE BSD.
ADVERTISEMENT
Menjelang kedatangannya, Lee Min Ho mengungkapkan rasa bahagianya bisa kembali bertemu dengan penggemar di Indonesia. Dalam video yang dibagikan oleh Lit Xperience di Instagram, ia menyampaikan pesan hangat kepada para Minoz—sebutan untuk penggemarnya.
"Akhirnya, sebentar lagi saya bisa bertemu dan melihat lebih dekat para Minoz Indonesia..,setelah sekian lama akhirnya saya bisa menyapa kalian kembali. Saya berharap kita bisa membuat kenangan yang menyenangkan dan berharga bersama-sama," kata Lee Min Ho dalam video yang dibagikan Lit Xperience di laman Instagramnya.
Acara ini tentu menjadi momen yang sangat dinantikan oleh Minoz di Indonesia, karena akhirnya Lee Min Ho kembali setelah terakhir kali menggelar fan meeting di Tanah Air lewat Lee Min Ho Global Fan Meeting First Love with Indonesia pada 2013.
ADVERTISEMENT
Fan meeting Minhoverse ini juga menjadi bagian dari tur Asia Lee Min Ho. Setelah membuka tur di Seoul, ia melanjutkan perjalanannya ke beberapa kota besar seperti Bangkok, Makau, Taipei, Jakarta, Manila, dan Tokyo.
Promotor juga sudah menyediakan enam kategori tket, mulai dari kategori termurah seharga Rp 850 ribu hingga kategori VVIP seharga Rp 3 juta. Kategori lainnya mencakup VIP seharga Rp 2,65 juta, Orange Rp 2,2 juta, Yellow Rp 1,4 juta, dan Pink yang berada di tribun seharga Rp 1,5 juta.
Sudah siap bertemu dengan Lee Min Ho?