Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Menanamkan nilai-nilai Islam kepada anak butuh waktu dan harus diulang-ulang. Kita tak bisa berharap si kecil langsung mengerti begitu dijelaskan satu kali. Apalagi, anak punya rentang fokus yang pendek dan cepat bosan, sehingga perlu media pembelajaran yang menarik.
ADVERTISEMENT
Berita baiknya, kini kita bisa memilihkan anak film kartun atau animasi khusus anak di Youtube sebagai media pembelajaran mereka. Tentu saja, yang mengandung nilai-nilai Islami ya, Moms. Apa saja misalnya? Berikut 4 film atau seri yang jadi pilihan kumparanMOM:
1. Nussa
Animasi karya anak bangsa ini diproduksi oleh The Little Giantz sejak November 2018. Bercerita tentang kehidupan sehari-hari kakak beradik Nussa dan Rara, seri kartun edukasi ini mengandung banyak pesan untuk anak muslim yang dikemas dengan cara yang menarik, mudah dimengerti, menggemaskan dan 'Indonesia banget'.
Menariknya, kartun ini juga menampilkan lagu-lagu catchy dan mudah dihafal si kecil, seperti lagu asmaul husna. Nussa dapat ditonton di akun YouTube Nussa Official dan episode baru diunggah setiap Rabu. Akun Nussa Official memiliki 3,6 juta subscriber.
ADVERTISEMENT
2. Alif Alya
Selain Nussa, ada pula animasi Islami garapan anak bangsa yang membanggakan. Namanya, Alif Alya dan merupakan kerja sama antara Alif Alya Indonesia, Indonesia Animasi Teknologi dan HHK Animation Academy.
Serial yang satu ini bercerita tentang Alif, Alya dan teman-temannya yang rajin mengucapkan doa dan kalimat tayibah. Selain mengajarkan nilai-nilai agama kepada si kecil lewat kisah tokohnya, animasi ini juga menampilkan lagu-lagu anak populer. Seri edukasi ini bisa ditonton di akun Youtube Alif Alya.
3. Omar dan Hana
Sama seperti Upin dan Ipin, animasi Omar dan Hana merupakan garapan Malaysia. Menggunakan pengantar bahasa Melayu, kartun ini menceritakan keseharian Omar yang berusia 5 tahun dan Hana yang berusia 4 tahun.
ADVERTISEMENT
Lewat lagu-lagu yang dinyanyikan kakak beradik itu maupun kedua orang tuanya, serial Omar dan Hana memberi anak edukasi tentang Islam, seperti membiasakan memulai sesuatu dengan ucapan bismillah dan belajar huruf hijaiyah. Lagunya pun sederhana dan mudah dimengerti balita. Serial animasi ini bisa ditonton di akun YouTube Omar & Hana - Lagu Kanak-kanak Islam yang telah diikuti 2,1 juta subscriber.
4. Ali and Sumaya
Ali and Sumaya menceritakan kisah kakak beradik Ali dan Sumaya dalam belajar agama Islam. Diproduksi Imanimation Sudios, animasi ini menggunakan pengantar Bahasa Inggris. Banyak yang bisa dipelajari anak dari seri kartun ini, seperti cara berwudhu, solat, membaca Al-Quran, dan lain-lain.
Kegiatan Alif dan Sumaya menggambarkan aktivitas anak-anak masa kini. Bahkan Sumaya diceritakan rutin membuat vlog. Selain kartun, Ali and Sumaya juga tersedia dalam aplikasi edukatif yang interaktif, mainan, DVD berisi doa-doa, hingga poster. Sama seperti keempat pilihan kumparanMOM lainnya, Ali and Sumaya bisa ditonton gratis di Youtube.
ADVERTISEMENT
Nah Moms, film kartun Islami mana yang kira-kira jadi favorit anak Anda?