5 Jenis Buah yang Baik Dikonsumsi Usai Melahirkan

25 Maret 2021 11:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu usai melahirkan Foto: Freepik
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu usai melahirkan Foto: Freepik
ADVERTISEMENT
Setelah melahirkan, tubuh Anda tentu terasa sangat lemas karena kelelahan setelah mengejan untuk mengeluarkan bayi. Selain tidur yang cukup dan minum air putih, Anda juga harus makan buah-buahan agar stamina kembali stabil.
ADVERTISEMENT
Ya Moms, beberapa buah-buahan akan membantu energi Anda kembali setelah terkuras saat proses melahirkan. Jika Anda bingung harus membeli buah apa, Anda bisa membeli 5 jenis buah ini. Sehingga, bila waktu persalinan hampir tiba, Anda bisa memasukkannya ke dalam tas perlengkapan bersalin.

5 Buah-buahan yang Baik Dikonsumsi Usai Melahirkan, Apa Saja?

1. Kurma
Ilustrasi Kurma Foto: Shutterstock/John_T
Sebuah studi menemukan bahwa ibu yang mengkonsumsi kurma usai melahirkan lebih sedikit kehilangan darah dan juga lebih sedikit mengalami pendarahan. Mengutip Healthline, kurma juga merupakan sumber gula sederhana yang dapat membantu memberikan energi dengan cepat. Sehingga energi Anda bisa segera pulih dan siap untuk menyusui si kecil.
2. Blueberry
Ilustrasi blueberry Foto: Shutterstock
Usai melahirkan, Anda pasti ingin langsung menyusui bayi. Nah Moms, blueberry bisa menjadi pilihan tepat untuk membantu memenuhi kebutuhan Anda. Blueberry ini memiliki banyak vitamin dan mineral yang baik untuk ibu menyusui dan memberikan dosis karbohidrat sehat untuk menjaga tingkat energi Anda setelah melahirkan.
ADVERTISEMENT
3. Jeruk
Ilustrasi jeruk Foto: Pixabay
Jeruk adalah makanan yang bagus untuk meningkatkan energi setelah melahirkan. Jeruk juga merupakan buah yang sangat baik untuk produksi ASI karena mengandung banyak vitamin C. Mengutip WebMD, jika Anda tidak ada waktu untuk memakan buah jeruk, maka Anda bisa meminta suami Anda untuk membuatkan jus yang segar. Jika ingin membeli jus jeruk kemasan, beli lah jus yang diperkaya kalsium untuk mendapatkan lebih banyak manfaat dari minuman Anda.
4. Apel
Ilustrasi Apel Gala Foto: Shutterstock/PosiNote
Cobalah konsumsi apel dengan selai kacang usai melahirkan, Moms. Sebab, perpaduan ini dapat memberikan protein, lemak sehat, dan karbohidrat kompleks untuk menjaga energi Anda tetap stabil. Apel juga merupakan buah yang umur simpannya lama, sehingga Anda bisa membeli banyak untuk persediaan.
ADVERTISEMENT
5. Pisang
Ilustrasi Pisang Foto: Steve Hopson/ WikimediaCommons
Kalium sangat penting bagi ibu hamil, tetapi mempertahankan kadar kalium yang tinggi usai melahirkan juga penting apalagi jika Anda menyusui. Sehingga coba makan satu pisang berukuran sedang usai melahirkan karena mengandung sekitar 450 miligram kalium.