5 Pilihan Produk Botol Minum untuk Anak

8 Juli 2022 17:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi botol minum anak. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi botol minum anak. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Saat sekolah, anak biasanya membawa bekal berupa air putih untuk memastikan tubuhnya tetap terhidrasi selama beraktivitas. Daripada membeli minuman botol atau kemasan yang bisa menambah sampah plastik, membawakan anak botol minum memang bisa jadi pilihan yang tepat.
ADVERTISEMENT
Tak harus yang mahal, pastikan saja botol tersebut terbuat dari bahan yang aman untuk digunakan anak-anak, misalnya saja bebas BPA. Nah, jika Anda sedang mencari botol minum anak, berikut ini beberapa pilihan produk yang bisa jadi pertimbangan.

Rekomendasi Botol Minum untuk Anak

1. Eplas
Eplas botol minum terbuat dari bahan Tritan Copolyester yang diklaim kuat dan tahan banting sehingga anti-bocor. Botol minum ini sudah bebas BPA, dan tidak bau meski dimasukkan air panas atau air es.
Eplas bisa dibawa untuk anak yang masih duduk di bangku TK hingga SD. Sebab, selain sudah dilengkapi tali panjang, juga memiliki tutup botol yang mudah dibuka.
Harga: Rp 120 ribuan
2. LetYeah
ADVERTISEMENT
Ingin mencari botol minum yang bergambar, Moms? Botol dari LetYeah ini mungkin bisa menjadi pilihan. Botol berukuran 450 ml ini tersedia dengan empat warna dengan gambar yang berbeda, yaitu pink gambar kelinci, biru gambar singa, kuning gambar jerapah, dan hijau gambar dinosaurus. Botol ini memiliki sedotan berbahan silikon yang aman untuk anak-anak.
Harga: Rp 25 ribu
3. Ecentio
Botol minum lain yang bisa digunakan untuk anak-anak yaitu botol dari Ecentio. Dengan ukuran 1000 ml, botol ini memiliki cincin silikon built-in dan desain ulir pada tutupnya, sehingga dapat mencegah bocor.
Harga: Rp 45 ribu
4. Hello Bottle
Anda mungkin sudah tidak asing dengan botol kekinian berwarna gradasi seperti ini yang akhir-akhir ini viral di media sosial. Pilihan warnanya pun cukup beragam, mulai dari gradasi dua warna hingga tiga warna. Jadi, Anda bisa menyesuaiannya dengan warna kesukaan anak, Moms. Dengan bentuk yang praktis berukuran 1100 ml, botol ini lebih fleksibel saat disimpan di tas anak.
ADVERTISEMENT
Harga: Rp 99 – 119 ribu
5. Tupperware x Upin & Ipin
Tupperware berkolaborasi dengan kartun Upin & Ipin mengeluarkan botol minum untuk anak-anak yang sudah satu set dengan kotak makan. Botol ini memiliki ukuran yang minimalis, sehingga anak tak akan kesulitan saat membawanya. Tupperware X Upin Ipin hadir dalam empat warna, yaitu merah, kuning, hijau, dan biru.
Harga: Rp 280 ribu (satu set dengan kotak makan)