5 Selebriti yang Punya Panggilan Kakek Nenek Unik

29 April 2022 15:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Krisdayanti sambut kelahiran anak pertama Aurel Hermansyah. Foto: Instagram/@krisdayantilemos
zoom-in-whitePerbesar
Krisdayanti sambut kelahiran anak pertama Aurel Hermansyah. Foto: Instagram/@krisdayantilemos
ADVERTISEMENT
Ada berbagai macam panggilan sayang cucu pada neneknya. Mungkin yang biasa didengar ada nenek, oma, atau mbah. Tapi, beberapa selebriti justru tidak ingin dipanggil dengan sebutan-sebutan itu.
ADVERTISEMENT
Meski usianya tak muda lagi, rupanya beberapa selebriti ini memiliki panggilan nenek khusus untuk dirinya dan cukup unik, lho! Alasannya pun bermacam-macam. Misalnya saja, tak ingin terkesan tua.
Ya Moms, sebutan kakek nenek mungkin terdengar tua dan sudah banyak sekali yang menggunakan panggilan tersebut. Nah, kira-kira, siapa saja selebriti yang memiliki panggilan unik sebagai nenek?

5 Panggilan Unik Kakek Nenek Selebriti

Ashanty - Granda
Ashanty resmi menjadi seorang nenek saat usianya masih terbilang muda, yakni 37 tahun. Cucu pertamanya, yakni Ameena Hanna Nur Atta, lahir pada tanggal cantik 22-02-2022 dari anak sambungnya, Aurel Hermansyah.
Sebelum Ameena lahir, Ashanty sudah terang-terangan tak ingin dipanggil nenek. Kini, ia memiliki panggilan Granda yang artinya Grandmother Bunda. Sementara sang kakek, Anang Hermansyah, akan tetap dipanggil kakek.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang diunggah di YouTube channel The Hermansyah A6, Anang menjelaskan tak ingin dipanggil aneh-aneh oleh cucunya. Alasannya pun sederhana, karena tak ingin sang cucu melupakan budaya Indonesia.
Krisdayanti - Granmi
Kebahagiaan yang dirasakan Ashanty juga dialami oleh Krisdayanti sebagai ibu kandung Aurel. Penyanyi sekaligus anggota DPR RI ini resmi menjadi nenek dengan sebutan Granmi.
Kompak dengan Ashanty, Krisdayanti setuju menyingkat panggilan Mimi menjadi Granmi, sementara Bunda untuk Granda. Sementara suaminya, Raul Lemos, akan dipanggil Avo, panggilan kakek dalam bahasa Portugis.
Donna Harun - Nana
Meski usianya sudah berkepala lima, Donna tidak ingin terlihat tua di depan cucu-cucunya. Sebelum cucu pertamanya lahir, ibu kandung Ricky Harun itu sudah menyiapkan nama panggilan tersendiri selain nenek, yakni Nana.
ADVERTISEMENT
Lydia Kandou - Momma
Selain Donna Harun, pesinetron Lydia Kandou juga sering membagikan momen kebersamaan dengan cucu-cucunya di Instagram pribadinya. Dari beberapa unggahannya, Lydia Kandou tampaknya tidak dipanggil dengan sebutan nenek oleh cucunya, melainkan Momma.
Rieta Amilia - Tieta
Ibunda Nagita Slavina ini dikenal sangat dekat dengan keempat cucunya, yakni Rafathar, Rayyanza, Ansara, dan Aruni. Meski sudah menjadi mempunyai empat cucu, rupanya Mama Rieta --panggilan akrabnya- tidak ingin dipanggil nenek, melainkan Tieta. Bahkan, panggilan khusus Tieta untuk cucunya ini juga justru diikuti oleh beberapa selebriti lainnya.