news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

7 Buah yang Bisa Tingkatkan Produksi ASI

12 Desember 2019 12:07 WIB
comment
11
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi buah stroberi. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi buah stroberi. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Ibu menyusui harus mengkonsumsi makanan bergizi. Itu karena, nutrisi yang Anda konsumsi juga akan diisap oleh bayi melalui ASI, Moms. Salah satu nutrisi tersebut bisa Anda dapatkan melalui buah-buahan.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut diutarakan oleh ahli gizi sekaligus pendiri BZ Nutrition, Brigitte Zeitlin, yang menjelaskan bahwa ibu hamil perlu mengkonsumsi protein, beragam sayuran, dan biji-bijian untuk membantu meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI.
Dilansir dari Romper, berikut adalah 7 buah yang bisa bantu tingkatkan produksi ASI.
1. Jeruk
Ilustrasi jeruk. Foto: Pixabay
Jeruk merupakan salah satu buah yang dapat melancarkan produksi ASI. Kandungan vitamin C pada jeruk baik untuk gigi dan otot bayi, serta dapat membantu meningkatkan pertumbuhan dan perbaikan jaringan pada ibu menyusui.
"Jeruk adalah sumber vitamin C yang sangat baik yang banyak dibutuhkan ibu menyusui, bahkan lebih banyak daripada saat hamil," kata Zeitlin.
Zeitlin juga menyarankan agar ibu menyusui setidaknya mengkonsumsi 120 miligram vitamin C per hari atau sama saja dengan makan dua jeruk ukuran kecil.
ADVERTISEMENT
2. Pepaya Hijau
Ilustrasi pepaya Foto: dok.shutterstock
Moms pepaya hijau –pepaya kuning yang belum matang—juga dapat melancarkan ASI. Pasalnya, pepaya dapat meningkatkan produksi hormon oksitosin yang berpengaruh dengan kelancaran ASI serta mengandung vitamin A, B, C, dan E.
"Pepaya hijau adalah sumber galactogogue yang membantu mendorong produksi susu," kata Zeitlin.
Agar lebih nikmat saat disantap, Zeitlin merekomendasikan untuk menambahkan 1/2 cangkir pepaya hijau, bayam dan wortel ke dalam smoothie. Jangan lupa untuk menuangkan susu almond, 1/2 cangkir yoghurt ke dalamnya ya, Moms.
3. Blueberry
Ilustrasi blueberry Foto: dok.shutterstock
Buah bulat berwarna biru tua ini juga baik untuk melancarkan ASI Anda, Moms. Menurut laman WebMD, blueberry juga berfungsi sebagai antioksidan bahkan paling baik dari segala jenis buah lainnya. Karenanya menurut sebuah studi dalam Journal of Health, Population and Nutrition si kecil pun akan mendapat manfaat dari blueberry yakni membantu mencegah penyakit.
ADVERTISEMENT
Blueberry juga kaya vitamin dan mineral seperti vitamin A dan K, kalsium, dan juga kalium. Meski punya banyak manfaat yang baik untuk Anda dan bayi, namun Anda tetap harus memperhatikan jumlah konsumsinya karena bila dikonsumsi terlalu banyak dapat menyebabkan gas pada beberapa bayi.
4. Stroberi
Buah Stroberi Foto: Thinkstock
Selain jeruk, stroberi juga menjadi sumber vitamin C yang baik untuk ibu menyusui. Konsumsi stroberi juga dapat membantu ibu memenuhi kebutuhan vitamin C harian.
Zietlin menuturkan kalau stroberi memiliki kandungan air yang tinggi sehingga dapat membantu hidrasi dan ibu menyusui penting untuk tetap terhidrasi. Bila tidak cukup terhidrasi maka berdampak pada sedikit banyaknya susu yang dihasilkan dan tubuh menjadi lelah.
Tak hanya punya rasa segar, stroberi juga mengandung nutrisi penting yang dibutuhkan si kecil untuk perkembangannya. Buah ini juga mengandung zat besi dan aneka vitamin, kalsium, kalium, dan magnesium.
ADVERTISEMENT
5. Pisang
Ilustrasi Pisang Foto: Shutterstock/Baibaz
Tak hanya ketika hamil, kalium juga penting untuk ibu menyusui. Bahkan jumlahnya harus lebih banyak yakni sekitar 5.100 miligram untuk membantu menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit karena dapat membantu menjaga aliran ASI yang baik.
Dalam satu buah pisang ukuran sedang mengandung sekitar 450 miligram kalium. Selain itu, pisang juga kaya vitamin dan mineral, Moms.
6. Alpukat
Ilustrasi Alpukat Foto: Shutterstock/J.chizhe
Alpukat juga punya banyak manfaat yang baik untuk ibu menyusui. Menurut United States Department of Agriculture (USDA) kandungan potassium dalam satu buah alpukat adalah 975 miligram.
Selain itu, alpukat juga menjadi sumber asam amino yang merupakan bahan penyusun protein dan penting dalam pertumbuhan sel untuk ibu dan bayi. Lalu, asam lemak omega-3, asam lemak omega-6, dan asam lemak omega-9 yang ada di dalam alpukat juga membantu ibu menyusui untuk memperlancar ASI. Kemudian asam folat serta vitamin C, vitamin E dan kalium juga baik untuk tumbuh kembang si kecil.
ADVERTISEMENT
7. Blewah
Ilustrasi Buah Blewah Foto: Shutterstock/Brent Hofacker
Blewah juga memiliki kandungan air yang tinggi bahkan melebihi stroberi dan semangka. Yang berarti blewah dapat membantu ibu menyusui agar tetap terhidrasi, Moms.
Selain mengkonsumsi makanan bergizi, Anda juga perlu rutin mengosongkan payudara dengan cara menyusui bayi atau memompanya jika sedang tidak bersama si kecil. Rajin mengosongkan payudara merupakan cara paling ampuh untuk menjaga produksi ASI Anda, Moms.