8 Makanan Sehat untuk Ibu Hamil yang Kaya Kalium

16 Juni 2021 8:00 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
8 Makanan Sehat untuk Ibu Hamil yang Kaya Kalium Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
8 Makanan Sehat untuk Ibu Hamil yang Kaya Kalium Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Makanan sehat untuk ibu hamil penting untuk mendukung tumbuh kembang bayi di dalam kandungan. Ya Moms, selama hamil, Anda dianjurkan untuk mengonsumsi berbagai jenis makanan bernutrisi, salah satunya makanan yang kaya akan kalium.
ADVERTISEMENT
Baby Center melansir, kalium memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit dalam sel-sel tubuh ibu hamil. Tak hanya itu, kalium juga memiliki peran dalam kontraksi otot-otot tubuh, transmisi impuls saraf, dan mengatur tingkat tekanan darah.
Ilustrasi makanan sehat kaya kalium (pottasium). Foto: Shutter Stock
Ada pun saat hamil, volume darah Anda meningkat hingga 50 persen. Jadi, ibu hamil membutuhkan sedikit lebih banyak cairan elektrolit (natrium, kalium, dan klorida) untuk menyeimbangkan tubuh. Ibu hamil sendiri dianjurkan untuk mengonsumsi kalium sekitar 4.700 ml (mg) per hari. Sedangkan, ibu menyusui membutuhkan kalium sekitar 5.100 ml (mg) setiap harinya.
Lalu, bagaimana bila kekurangan kalium selama hamil?
Ibu hamil yang kekurangan kalium berisiko mengalami kram kaki, kelelahan, sembelit, hingga detak jantung tak beraturan. Untuk itu, pastikan Anda memenuhi asupan kalium dengan mengonsumsi makanan sehat. Nah, berikut ini adalah beberapa makanan sehat yang kaya kalium untuk ibu hamil.
ADVERTISEMENT

Makanan Sehat untuk Ibu Hamil yang Kaya Kalium

1. Buah-buahan
Buah-buahan. Foto: Pixabay/Couleur
Ada beberapa buah yang kaya akan kalium. Misalnya saja, pisang. Buah berwarna kuning ini mengandung kalium yang tinggi. Selain kalium, pisang juga mengandung serat, vitamin C, vitamin B6, dan magnesium yang bermanfaat untuk menyeimbangkan cairan dalam tubuh ibu hamil sehingga rasa mual dan muntah dapat berkurang.
Selain itu, ada jeruk. Di samping kaya akan vitamin C, jeruk juga mengandung kalium yang cukup tinggi. Mengonsumsi jeruk dapat mengatur tekanan darah dan menjaga keseimbangan tubuh selama kehamilan.
Beberapa buah lainnya, seperti melon, jeruk bali, dan alpukat juga kaya akan kalium yang baik untuk kesehatan ibu hamil dan perkembangan bayi di dalam kandungan.
ADVERTISEMENT
2. Sayuran Hijau
Ilustrasi brokoli Foto: Pixabay
Berbagai jenis sayuran hijau juga baik dikonsumsi selama kehamilan, Moms. Misalnya saja, brokoli. Tak hanya kaya akan kalium, brokoli juga mengandung vitamin A, vitamin C, vitamin B6, dan kalsium. Brokoli juga mengandung serat yang berperan penting untuk membantu mengatur kadar air dan pergerakan usus untuk mencegah sembelit.
Selain itu, brokoli juga kaya akan zat besi yang dapat mencegah anemia saat hamil. Zat fitokimia bersifat anti-kanker pada brokoli juga berguna mencegah berkembangnya jaringan kanker di dalam tubuh, baik bagi ibu maupun janin.
Ilustrasi sup bayam dengan telur Foto: Shutterstock
Sayuran hijau lainnya, seperti bayam juga tinggi akan kalium, Moms. Makan bayam selama hamil dapat mengoptimalkan fungsi indra bayi di dalam kandungan. Bayam juga mengandung asam folat yang cukup tinggi, yang tentunya bisa membantu pembentukan saraf, mencegah bayi lahir dengan berat badan rendah, serta melindungi bayi dari cacat lahir.
ADVERTISEMENT
3. Kentang
Ilustrasi kentang segar Foto: Pixabay
Kentang merupakan sumber kalium untuk ibu hamil. Selain kalium, kentang juga sumber karbohidrat, serat, asam folat, vitamin B, dan vitamin C yang baik dikonsumsi selama kehamilan.
Meski begitu, Anda tidak boleh berlebihan dalam mengonsumsi kentang saat hamil ya, Moms. Kandungan pati dalam kentang bisa memengaruhi metabolisme glukosa. Bahkan, sebuah studi menunjukkan bahwa konsumsi kentang secara berlebihan dapat meningkatkan konsentrasi glukosa plasma dan risiko diabetes melitus tipe 2.
4. Ubi Jalar
Ilustrasi ubi jalar Foto: Pixabay
Salah satu jenis umbi ini juga kaya akan kalium. Ubi jalar juga mengandung vitamin B dan vitamin C yang bisa membantu mengatasi masalah pencernaan. Kandungan serat yang tinggi pun dapat mencegah sembelit.
5. Mentimun
Selain tinggi kalium, mentimun juga kaya akan vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B9, kalsium, zat besi, fosfor, seng, tembaga, dan yodium. Vitamin itu penting bagi perkembangan janin dan membantu mencegah kelainan pertumbuhan.
ADVERTISEMENT
6. Kurma
Ilustrasi Kurma Medjool Foto: Shutterstock/Brent Hofacker
Kurma mengandung kalium yang dapat membantu mencegah konstipasi, mencegah anemia, sebagai sumber energi, mencegah bayi cacat lahir, hingga dipercaya dapat membantu proses persalinan, Moms.
7. Ikan Tuna
Ibu hamil juga baik mengonsumsi ikan tuna. Kandungan kalium dan vitamin B6 yang terdapat di dalam ikan tuna bisa membantu produksi hemoglobin yang berfungsi membawa oksigen ke seluruh jaringan tubuh Anda, Moms. Tak hanya itu, vitamin B6 ini juga dapat menekan tingkat stres dengan membantu produksi hormon serotonin dan norepinefrin.
8. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan Foto: Thinkstock
Berbagai jenis kacang-kacangan, seperti kacang mede, almond, dan sebagainya baik dikonsumsi saat hamil. Tak hanya kaya akan serat, kacang juga tinggi lemak yang sehat. Kacang juga sumber protein nabati yang baik untuk kesehatan ibu hamil maupun bayi di dalam kandungan.
ADVERTISEMENT