Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
ADVERTISEMENT
Berbagai cara dilakukan orang tua demi membuat anak balita mau makan. Salah satunya dengan memberi tontonan yang menarik melalui gadget. Pernah melakukannya?
ADVERTISEMENT
Meski seringnya cara ini berhasil, tapi termasuk yang tidak disarankan ahli lho, Moms. Psikolog Anak dan Dewasa Rosdiana Setyaningrum mengungkap, aktivitas makan adalah kegiatan yang tidak boleh terdistraksi. Itu artinya, siapa saja termasuk anak, seharusnya hanya fokus pada kegiatan makan.
"Jangan makan sambil pakai gadget. Itu big no. Makan itu enggak boleh dialihkan," ujar Rosdiana Setyaningrum dalam acara opening MS School dan Wellbeing Center di Gedung Multi, Tebet, Jakarta Selatan, pada Senin (25/11).
Menurutnya, anak balita yang dibiarkan makan sambil nonton atau bermain gadget, tidak akan mengenal rasa kenyang dan lapar. Padahal anak perlu belajar kapan ia harus makan dan berhenti (makan). Sebab ini adalah bagian penting dari proses tumbuh kembangnya.
ADVERTISEMENT
"Dia enggak akan tahu kapan dia akan kenyang. Nanti gedenya, dia akan makan mulu, itu bahaya. Atau rasa laparnya enggak ada," kata Rosdiana
Selain itu, Rosdiana juga menambahkan kalau si kecil bukan hanya tidak menikmati proses makan, Moms. Tapi ia juga tidak dapat mengenal rasa dari makanan yang dikonsumsinya.
Karena itu, pastikan Anda tidak membiasakan anak balita dengan cara itu lagi ya, Moms. Penting juga memberi contoh nyata, di antaranya Anda dan pasangan juga tak menggunakan gadget atau sambil melakukan hal lain selama makan.