Apakah Infeksi Nifas Bisa Sebabkan Komplikasi?

19 Mei 2022 9:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi infeksi nifas. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi infeksi nifas. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Infeksi nifas atau infeksi postpartum bisa dialami ibu setelah melahirkan. Kondisi ini sering kali disebabkan oleh paparan bakteri sejak masa kehamilan atau saat proses persalinan berlangsung karena peralatan medis yang tidak steril.
ADVERTISEMENT
Ibu yang melahirkan normal maupun caesar memiliki risiko yang sama terhadap kondisi ini. Umumnya, ibu mengalami infeksi nifas hingga enam minggu setelah persalinan. Karena penyebabnya adalah paparan bakteri, satu-satunya cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi risikonya adalah dengan menjaga kebersihan sejak saat hamil.
Lantas, apakah infeksi nifas bisa menyebabkan komplikasi?
Jawabannya, bisa saja, Moms. Dokter yang fokus pada perawatan kesehatan dan medis, dr. Bisny Joseph menjelaskan, infeksi nifas bisa menyebabkan komplikasi serius yang mengancam keselamatan ibu.
“Infeksi postpartum dapat menimbulkan beberapa komplikasi jika tidak mendapatkan penanganan yang tepat,” jelas dr. Bisny menjelaskan, seperti dikutip dari Mom Junction.
Berikut ini adalah beberapa kemungkinan komplikasi infeksi nifas yang perlu Anda waspadai.

5 Komplikasi Infeksi Nifas yang Perlu Diwaspadai

Ilustrasi sakit perut karena infeksi nifas. Foto: bluedog studio/Shutterstock
1. Sepsis
ADVERTISEMENT
Sepsis adalah keadaan darurat medis ketika tubuh menunjukkan respons ekstrem terhadap infeksi. Ini terjadi ketika obat-obatan yang dikonsumsi untuk melawan infeksi justru memicu peradangan.
2. Bakteremia
Ini merupakan kondisi adanya penumpukan bakteri di dalam darah ibu. Bakteremia bisa terjadi saat infeksi nifas ketika bakteri penyebab infeksi telah menyebar ke bagian tubuh lainnya karena penanganan yang terlambat.
3. Syok
Syok septik bisa terjadi pada banyak kasus infeksi, termasuk nifas yaitu ketika aliran darah berkurang karena tekanan darah rendah.
4. Tromboflebitis panggul septik
Mengutip jurnal di National Library of Medicine, kondisi yang disebut juga tromboflebitis panggul supuratif ini adalah infeksi dan kerusakan vena ovarium dan pembentukan bekuan darah (trombogenesis). Hal ini dapat terjadi jika endometritis atau infeksi rahim lainnya tidak diobati dengan tepat.
ADVERTISEMENT
5. Abses
Abses epidural yaitu kumpulan nanah di antara penutup luar otak atau sumsum tulang belakang dan tengkorak atau tulang belakang. Hal ini dapat terjadi karena infeksi yang diikuti oleh anestesi epidural selama persalinan. Ini merupakan bentuk komplikasi infeksi nifas yang terjadi di luar rahim.
*******
Saksikan keseruan program kumparanMOM Mom’s Meet Up dengan topik Uang Istri vs Uang Suami di LINK INI.